MENU
icon label
image label
blacklogo

Film "Transformers" akan Kembali ke Layar Lebar Tahun 2022

MAY 18, 2020@17:45 WIB | 2,427 Views

Kabar gembira untuk para penggemar film Transformers. Paramount mengumumkan bahwa film terbaru Transformers akan dirilis pada tanggal 24 Juni 2022. Paramount juga menjelaskan bahwa saat ini ada dua film Transformers yang sedang digarap. Sayangnya, Paramount tidak menjelaskan lebih lanjut terkait dua film tersebut. Sebelumnya ada  Transformers: The Last Knight dan Bumblebee yang berhasil meraih kesuksesan dan mampu menarik banyak penonton. 

Salah satu film yang sedanng digarap kabarnya yaitu lanjutan dari Bumblebee yang tayang pada 2018. Sementara satu proyek lagi merupakan spin-off Beast Wars, seri lain Transformers. James Vanderbilt kabarnya dipercaya untuk menulis skenario spin-off Beast Wars karena sebelumnya ia sudah pernah menggarap film Zodiac dan Murder Mystery. Sementara untuk lanjutan Bumblebee, Paramount menunjuk Joby Harold. Ia adalah penulis skenario film King Arthur: Legend of the Sword dan Army of the Dead.

Untuk castnya, belum ada nama-nama yang ditunjuk untuk memerankan film ini. Namun karena film ini tak terhubung dengan film Transformers asli, maka sepertinya Paramount akan mencari berbagai cast baru.  Seri Transformers ini, konsepnya akan sedikit dirubah dari yang sebelumnya. Jika biasanya para Autobots dapat berubah menjadi sebuah kendaraan, lain dengan film Transformers kali ini, para Autobots dan Decepticons akan bertransformasi menjadi berbagai jenis binatang.

Nah, misalnya Optimus Prime yang kini memiliki nama baru yaitu Optimus Primal, karakter yang dapat berubah menjadi gorila. Selaitu itu, ada musuh bebuyutannya yaitu Megatron yang bisa berubah wujud menjadi seekor T-rex. Bagi kalian yang mencintai film Autobots jangan sampai ketinggalan ya! Ikutin terus perkembangan terbarunya di website Blackxperience.com! [eci/asl/timBX]

Tags :

#
film transformers,
#
james vanderbilt,
#
transformer 2022

RELATED ARTICLE