MENU
icon label
image label
blacklogo

Samsung sedang Mengembangkan Teknologi Layar Fleksibel yang Dapat di Slide dan Digulung

NOV 26, 2021@12:45 WIB | 633 Views

Dengan Samsung Galaxy Z Fold 3 dan Samsung Galaxy Z Flip 3 dan model pendahulunya, Samsung memiliki lebih banyak tipe ponsel lipat di pasaran daripada perusahaan ponsel lainnya, tetapi sepertinya ini hanya permulaan bagi Samsung. Sepertinya Samsung belum puas dengan ponsel yang layarnya dapat dilipat, Saat ini Samsung dikabarkan sedang mengembangkan layar fleksibel yang tidak hanya bisa dilipat. 

Perusahaan telah meluncurkan situs yang menyoroti berbagai kegunaan berbeda untuk layar OLED fleksibel yang dikembangkan oleh Samsung, situs tersebut juga menunjukkan desain terbaru "Slidable Flex", yang tampak seperti layar datar yang dapat dipanjangkan dengan menarik ujungnya, dan layar "Rollable Flex" yang seperti namanya, dapat digulung hingga berbentuk menyerupai tabung.

Lalu ada juga "Flex Note", yang sebenarnya tidak terlalu menarik seperti desain layar sebelumnya, karena pada dasarnya hanya desain Galaxy Z Fold yang dimiringkan, untuk tampilan yang lebih mirip laptop.

Perlu dicatat bahwa Samsung belum mengonfirmasi bahwa mereka sedang mengembangkan ponsel dengan teknologi layar fleksibel seperti yang disebutkan sebelumnya, mereka mungkin hanya memperkenalkan teknologi layar OLED yang fleksibel saja. Namun, fakta bahwa mereka telah menampilkan itu semua di sini menunjukkan bahwa perusahaan mungkin setidaknya mempertimbangkan untuk membuat ponsel dengan layar OLED fleksibel.

Lagi pula, kata "phone" tidak digunakan di samping salah satu dari teknologi layar tersebut, sehingga bisa juga digunakan di TV, laptop, atau gadget lainnya. Jadi jangan terlalu berharap untuk melihat ponsel Samsung yang dapat digulung dalam waktu dekat. [era/timBX] berbagai sumber.

Tags :

#
samsung,
#
screen,
#
layar,
#
slidable flex,
#
rollable flex,
#
flex note