MENU
icon label
image label
blacklogo

Samsung Akan Hilangkan Home Button di Galaxy S8, Benarkah ?

OCT 11, 2016@20:00 WIB | 657 Views

Samsung tengah memesan komponen untuk smartphone terbarunya yakni Galaxy S8. Kabarnya, supplier Samsung juga mendapatkan pesanan untuk dual-lens camera yang dirancang untuk meningkatkan kualitas foto hingga bisa menyamai kualitas kamera DSLR. Samsung Galaxy S8 mengusung dual camera sebagai fitur unggulan. Namun, belum ada informasi dari Samsung apakah Galaxy S8 kamera dan sensor kamera pada divisi LCI miliknya, atau melimpahkan pada pihak ketiga.

Kabarnya, Samsung akan menghilangkan physical Home button dari bezel bawah. Samsung akan didukung sensor fingerprint yang diletakan di dalam display, bukan ditempatkan di bodi handset.Selain itu Samsung Galaxy S8 juga dikatakan akan menggunakan chipset Exynos 8895 dan Qualcomm Snapdragon 830.

Kabarnya, Samsung akan menggunakan speed maksimum hingga 3GHz untuk Exynos 8895, dengan perbaikan image processing efficiency 70% dari pendahulunya. Samsung sendiri belum memberikan informasi tentang spesifikasi detail, harga dan ketersediaan dari Galaxy S8. Nantikan informasi selanjutnya. [Don/timBX]

Tags :

#
samsung galaxy s8,
#
samsung galaxy s,
#
samsung galaxy,
#
samsung,
#
smartphone,
#
android phone