MENU
icon label
image label
blacklogo

Ramaikan IFA 2016, Ini Deretan Wearable Device Terbaru Alcatel

SEP 05, 2016@14:00 WIB | 394 Views

Pameran elektronik dan teknologi yang masih berlangsung hingga kini di Berlin, Jerman, IFA 2016, tidak disia-siakan oleh Alcatel untuk memamerkan deratan produk unggulan terbarunya. Seperti dikutip dari Slahsgear, selain tablet dan ponsel cerdas, pabrikan asal Perancis tersebut juga memamerkan deretan produk wearable device hasil garapannya berjuluk MOVE.

Setidaknya ada empat produk wearbale device yang masuk kedalam keluarga MOVE, yakni Moveband, Movetime WiFi Watch, Movetrack, dan MOVE Track & Talk. Untuk Moveband sendiri sejatinya merupakan sebuah active bracelet yang telah dibekali dengan sejumlah fitur mumpuni. Beberapa kemampuan tersebut antara lain, dapat menghitung jumlah kalori yang terbakar, menghitung jarak, mencatat pola tidur, dan masih banyak lagi.

Moveband sendiri diklaim dapat menampilkan notifikasi apabila ada pesan, telepon, email yang masuk ke smartphone. Sementara itu, bagi pengguna yang menginginkan sebuah alat pelacak atau GPS tracker berbodi kompak namun tetap terlihat trendi, Movetrack bisa menjadi pilihan yang layak dipertimbangkan. Bagi pengguna yang memiliki mobilitas tinggi, Movetime WiFi Watch bisa menjadi pilihan menarik yang wajib dimiliki.

Selain dapat menghitung jumlah langkah dan kalori yang terbakar, wearable device ini digadang-gadangkan juga dapat menerima panggilan telepon langsung dari pergelangan tangan. Seperti jam tangan pintar kebanyakan, pengguna juga dapat membaca reminder, pesan, email, memutar atau mengganti lagu, dan sebagainya, di Movetime WiFi Watch. Untuk MOVE Track & Talk telah dilengkapi dengan kemampuan menyimpan lima nomor speed dial, 10 contack preset, WiFi, slot kartu SIM, dan GPS. [Teg/TimBX]

Tags :

#
ifa 2016,
#
wearable device,
#
alcatel,
#
smartwatch