SEP 02, 2024@15:45 WIB | 194 Views
Qualcomm baru-baru ini menghadirkan chipset terbaru yang ditujukan untuk smartphone kelas menengah. Chipset yang diberi nama Snapdragon 6 Gen 3 ini hadir dengan berbagai fitur dan teknologi yang berkaitan dengan kecerdasan buatan atau AI.
Melansir GizChina, Sabtu (31/8/2024), chipset Snapdragon 6 Gen 3 ini merupakan penerus dari Snapdragon 6 Gen 2. Yang menarik, chipset ini punya beberapa spesifikasi dan fitur yang kurang lebih setara dengan sang kakak, Snapdragon 7 Gen 2.
Salah satunya adalah CPU yang bisa memberi clock speed hingga 2,4 GHz. Selain itu, chipset ini memiliki total empat inti Cortex-A78 dengan kecepatan 2,4 GHz serta empat core inti Cortex-A55 1,8 GHz yang memadukan efisiensi serta efisiensi daya yang optimal.
Selain itu, chipset ini juga mengusung GPU Adreno 710 yang mendukung fabrikasi 4 nanometer atau nm. Dengan konfigurasi ini membuat Snapdragon 6 Gen 3 mendukung penggunaan RAM LPDDRX4x dan LPDDR5 dan penyimpanan atau storage model UFS 3.1.
Qualcomm mengklaim bahwa chipset ini punya peningkatan kinerja CPU yang meningkat 10 persen dibanding versi sebelumnya. Serta kinerja GPU chipset ini juga meningkat 30 persen dari sebelumnya. Hal ini membuat performa multitasking dengan chipset ini bisa lebih halus.
Beberapa fitur penunjang juga dihadirkan di chipset Snapdragon 6 Gen 3 ini. Diantaranya seperti fitur AI yang bisa secara otomatis mengatur daya dan kinerja saat dipakai bermain game. Selain itu, chipset ini juga mendukung kualitas gambar yang lebih tajam berkat penggunaan fitur “Qualcomm Game Colour Plus”.
Lalu untuk kemampuan mengambil gambar dan video, chipset ini sudah mendukung penggunaan kamera hingga resolusi 200 MP. Bahkan saat mengambil gambar dan video ini mendukung penggunaan AI agar bisa dipakai optimal di kondisi kurang cahaya.
Sejauh ini, Qualcomm belum mengumumkan smartphone mana saja yang bakal mendapat chipset terbaru ini. Namun, nantinya chipset ini dipastikan bisa mendukung penggunaan konektivitas jaringan hingga 5G yang bisa fleksibel dipakai di banyak smartphone terbaru. [edo/timBX]