MENU
icon label
image label
blacklogo

Mampu Zoom Optik 41,7 Kali, Ini Kamera Prosumer Terbaru Sony

DEC 22, 2016@15:00 WIB | 1,250 Views

Mengakhiri tahun 2016, Sony kembali menggebrak ranah fotografi global dengan menghadirkan jagoan terbarunya, HX350. Dpreview melansir, kamera prosumer ini dipersenjatai dengan lensa fix besutan Carl ZEISS berukuran 24–1000 mm f/2.8-6.3 yang memiliki kemampuan zoom optik hingga 41,7x. Untuk mencegah gambar blur, Sony turut menyematkan fitur Optical SteadyShot dan Intelligent Active Mode .

Dalam bekerja, HX350 ditenagai oleh chipset BIONZ X dengan mengadopsi sensor jenis BSI-CMOS beresolusi 21 megapiksel. Sebagai jendela bidik, tersedia layar berukuran 3 inci tipe TFT LCD, atau viewfinder elektronik jika ingin menghemat baterai. Dengan rentang ISO 100 hingga 1200, kamera ini sanggup menjabani berbagai kondisi pencahayaan. Sedangkan shutter speed-nya memiliki jeda waktu mulai dari 30 detik sampai 1/4000 detik.

Berbagai momen penting tidak akan terlewat, mengingat HX350 memiliki kemampuan menjepret secara kontinyu hingga 10fps. Untuk membantu pemotretan di kondisi minim cahaya, terdapat lampu flash bawaan dengan daya pancar hingga 8,5 meter. Untuk sharing konten dengan perangkat lain, Sony turut menyertakan USB 2.0 dan miniHDMI.

Selain untuk memotret, kamera ini juga dapat digunakan untuk merekam video berkualitas full HD 1080 piksel pada kecepatan 60fps. Agar kualitas jepretan terlihat memukau, Sony pun membekali kamera ini dengan beberapa pilihan scene mode, seperti night scene, handheld twilight, night portrait, landscape, dan sebagainya. Kabarnya, Sony akan merilis kamera ini pada bulan Januari tahun depan. Sayangnya, berapa harga Sony HX350 hingga saat ini belum ada bocoran resmi. [Teg/TimBX]

Tags :

#
sony hx350,
#
sony,
#
kamera digital