MENU
icon label
image label
blacklogo

Lensa Kamera Ini Mampu Tingkatkan Kualitas Jepretan iPhone 7

OCT 09, 2016@13:00 WIB | 801 Views

ExoLens merilis dua aksesori lensa tambahan baru untuk iPhone 7, iPhone 6, iPhone 6 Plus, iPhone 6s dan iPhone 6s Plus. Lensa Pro ini dibuat dengan lensa Zeiss berkualitas untuk para profesional, sementara varian Prime dibuat untuk mereka yang ingin menciptakan hasil foto yang unik, artistik, serta candid.

Untuk varian Pro dimulai dengan lensa Zeiss Mutar 0.6x Asph T* Wide-Angle untuk foto-foto lanskap. Untuk jepretan portrait tersedia pula lensa Zeiss Mutar 2.0x Asph T* Telephoto. Dikombinasikan dengan kemampuan lensa iPhone 7, tampaknya bakal menghadiran kualitas fotografi yang bagus.

Selain itu, terdapat pula lensa macro-zoom Zeiss Vario-Proxar 40-80 T*. Dengan lensa ini, Anda bisa mengisi frame dengan obyek-obyek kecil yang berukuran sekitar 3 hingga 12cm, dengan jarak fokus antara 3 sampai 8cm.

Lensa Pro Wide-Angle berikut dengan mount kit-nya dibanderol harga sekitar Rp2,6 jutaan, sementara Pro Telephoto Kit harganya lebih mahal sekitar Rp650 ribu. Keduanya akan hadir pada bulan Desember mendatang. Sementara Pro Macro-Zoom mulai dipasarkan bulan Januari dengan harga yang sama yakni Rp2,6 jutaan.

Sementara varian Prime akan dilengkapi dengan lensa 06x wide-angle, 2.0x telephoto dan sebuah combo super wide-angle/macro. Sayangnya, belum ada informasi tentang ketersedian dan harga dari lensa-lensa tersebut. Kabarnya lensa Exolens ini akan diperkirakan hadir pada kuartal pertama 2017. Pantau terus perkembangannya. [Don/timBX]
 

Tags :

#
exolens,
#
lensa kamera tambahan