MENU
icon label
image label
blacklogo

Bakteri Berguna Untuk Menyimpan Data

NOV 30, -0001@00:00 WIB | 347 Views

Virus dalam komputer anda tentunya merupakan hal yang buruk, tetapi bakteri dalam komputer ternyata sangat berguna. Penelitian ini dilakukan oleh ilmuwan Cina dari Chinese University di Hongkong, yang mendemonstrasikan kemampuan menyimpan data menggunakan bakteri. Para ilmuwan menggunakan bakteri E Coli dalam demonstrasinya.

Dalam aksinya para ilmuwan berhasil menyimpan data tentang Declaration of Independence ke dalam sel 18 bakteri. Jika di timbang berarti sama dengan 1 gram bakteri dapat menampung data sebesar 90GB. Data ini di gabungkan menggunakan penggambungan kembali genetic secara spesifik.

Teknik ini cukup menjanjikan, tapi masih jauh dari persiapan untuk digunakan secara umum oleh para pengguna komputer di seluruh dunia. Pengambilan data dari bakteri tadi membutuhkan sequencer dan membutuhkan waktu yang cukup lama serta mahal. Kekhawatiran lainnya adalah bakteri tersebut mungkin saja bermutasi seiring berjalannya waktu dan dapat menghancurkan beberapa data yang ada di dalamnya.[ya/timBX]

Tags :

#
Bakteri E Coli
#
Chinese University
#
Hongkong

RELATED ARTICLE