MENU
icon label
image label
blacklogo

WalkCar Buat Anda Terlihat Berkendara di Atas Laptop

OCT 18, 2016@19:00 WIB | 807 Views

Saat ini, kendaraan listrik yang portabel sudah sering kita jumpai, termasuk dalam jenis skuter kecil dan skateboard. Kali ini, ada sebuah benda yang memiliki panjang 13 inci dan terlihat seperti laptop dengan empat buah roda. Ya, benda tersebut ialah WalkCar. Perusahaan yang memproduksi kendaraan ini, Cocoa Motors, memastikan akan mulai mengadakan pre-order untuk WalkCar pada akhir bulan ini.

Penggunaan WalkCar ternyata cukup sederhana. Anda hanya tinggal berdiri di atasnya untuk membuatnya bergerak dan jalan serta melangkah ke belakang untuk menghentikan benda ini. WalkCar dilapisi dengan perangkat berbodi carbon fiber seberat 2,8 kg yang sekarang diklaim memiliki kecepatan 16 km/jam, yang mana telah meningkat setelah sebelumnya hanya 10 km/jam. Pengisian penuh pada baterainya dapat digunakan selama satu jam penuh.

Cocoa Motors mengatakan bahwa pre-order mungkin akan dimulai pada 21 Oktober pukul 01:00 waktu Jepang. WalkCar kemungkinan akan dibanderol dengan harga US $ 1.280 (sekitar Rp16,6 juta). Pengiriman akan mulai dilakukan pada September mendatang untuk 13 negara di kawasan Asia-Pasifik, Amerika Utara dan Eropa. [Clo/timBX]

Tags :

#
walkcar,
#
blackbox

X