MENU
icon label
image label
blacklogo

Nebula Capsule, Proyektor Portable Pintar Besutan Anker

SEP 29, 2017@20:30 WIB | 1,557 Views

Proyektor, sebuah teknologi yang berfungsi untuk memproyeksikan gambar dari komputer atau laptop, guna menampilkannya dengan ukuran gambar yang lebih besar kepada audience. Biasanya digunakan pada saat dalam ruangan rapat ataupun dalam kelas.

Perangkat proyektor biasanya memiliki bentuk dan ukuran yang cukup merepotkan untuk dibawa-bawa. Sehingga membuat penggunanya malas untuk memindahkannya dari satu tempat ke tempat lainnya.

Seiring dengan berjalannya waktu, para pakar teknologi berusaha menciptakan perangkat proyektor yang lebih ringkas dan juga lebih pintar. Seperti Anker yang telah mengumumkan sebuah proyektor pintar baru garapan mereka yang diberi nama Nebula Capsule.

Nebula Capsule merupakan sebuah proyektor yang dirancang seukuran sekaleng soda. Berarti proyektor ini tidak akan lagi bermasalah untuk diajak mobilitas kemanapun. Proyektor pintar ini diciptakan dengan menggunakan teknologi Digital Light Processing dan algoritma IntelliBright. Sehingga bisa menghasilkan 100 Lumens, yang berarti akan membuat proyeksi gambar yang cukup terang dan jelas.

Selain itu, Nebula Capsule tidak hanya dapat memproyeksikan gambar dan suara, melainkan juga dapat mengeluarkan suara. Hal ini berkat ditanamkannya built-in speaker 360 derajat. Perangkat ini berjalan dengan sistem operasi Android Nougat 7.0. Berarti memungkinkan Anda untuk memasang aplikasi Android yang akan terintegrasi dengan smartphone Anda.

Perangkat ini sangat cocok bagi Anda yang sering mencari hiburan melalui perangkat selular Anda. Anker telah meluncurkan kampanye Nebula Capsule di situs Indiegogo. Jika tertarik, Anda dapat memesan Nebula Capsule mulai harga USD 249 atau sekitar Rp 3,3 juta. [Hlm/timBX]

Tags :

#
nebula capsule,
#
blackbox