MENU
icon label
image label
blacklogo

Kategori dan Kelas Black Drag Bike Night Battle 2022 di Lanud Gading Wonosari Yogyakarta

SEP 02, 2022@23:31 WIB | 851 Views

Gelaran Drag Bike Night Battle 2022 makin mendekati detik-detik pelaksanaan yang digelar esok 3 September 2022 di Lanud Gading Wonosari, Yogyakarta. Event drag bike pertama di Indonesia yang digelar malam hari cukup menjadi antusias para petrolheads. Pasalnya, dengan track 201 meter menjadi basic drag diseluruh dunia, sebelum lahirnya 401. 

Nah BlackPals, kelas apa saja sih yang dilombakan di track 201 meter ini. Kelas Utama (Point)  Seeded Pemula Open terdiri empat kelas. Pertama kelas Bebek Tune Up 4Tak  130cc Open. Kedua kelas Bebek Tune Up 4Tak 200cc Open. Ketiga kelas Sport Tune Up 2Tak  155cc Open dan Keempat Kelas Matic Tune Up 200cc Open.

"Track 201 meter ini menjadi trend pertama drag di duna. Makanya kita ingin mengemas event drag bike dengan track 201 meter yang cukup expert dan paling diminati," buka Alvian Iskandar, ketua Pelaksana Drag Bike dan Drag Race Night Battle 2022.   

Sementara Kelas Utama (Point) Pemula juga menjadi magnitude tersendiri, dengan dua kelas. Kategori Bebek Tune Up 4Tak 130cc Pemula  dan Kategori  Sport Tune Up 2Tak 155cc frame standart.

Dikelas bergengsi lainnya, terdapat kelas Pendukung dengan 13 Kategori yang cukup komplit. Pertama Bebek Tune Up 4 Tak 200cc Injeksi, Kedua Bebek Tune Up 4 Tak 200cc Sleep Engine. Ketiga Satria FU 155cc porting dan Keempat Satria FU 147cc Wungkul. 

"Kelas Satria FU 147cc Wungkul didaulat menjadi kelas unggulan, karena diangkat dari kelas drag jalanan. Selain itu juga kelas Ninja 155 Sunmori digadang-gadang sebagai kelas bergengsi. Dan Kelas paling menarik diantaranya FFA 350cc," ungkap Alvian Ketua Penyelenggara Drag Bike Night Battle 2022. 


Kategori berikutnya, Kelima Sport 4Tak 250cc Non DOHC, Keenam Sport Tune Up 2Tak 155cc. Disusul kelas ketujuh FFA 350cc (Non Matic). Kelas kesembilan Braket 8 Detik, Kelas Kesepuluh Braket 8,5 Detik dan Kelas Kesebelas 9 Detik.  

Kelas kesebelas ini terbilang cukup menantang dengan Matic 200cc untuk rider Wanita. Sementara Keduabelas mempertandingkan Sport Tune Up 2Tak 155cc Wanita (Frame Standar) dan ditutup dengan Kelas Ninja Sunmori 155cc yang sedang hype.

Esok hari 3 September, seluruh peserta yang ditargetkan 300 peserta ini bakal bertanding mulai pukul 8:30 dan dijadwalkan selesai pukul 20:55 WIB. 

"Night Battle ini menjadi yang pertama di Indonesia didukung dengan pencahayaan yang memadai, membuat balapan malam seperti siang hari. Diharapkan Black Drag Bike Night Battle pencapaian target peserta dapat menjadi evaluasi untuk penyelenggaraan event yang sama di tahun depan," tambah Alvin. 

Dirinya menegaskan ini menjadi triger atas event drag pertama under Blackxperience berkolaborasi dengan Genta selaku Event Organizer.

"Kita mengakomodir peserta dari kantong Solo, Yogyakarta dan Semarang. Ada juga dari Surabaya dan Malang serta beberapa peserta dari luar pulau Jawa. Kita buka pendaftaran sampai besok pagi, untuk mengakomodir peserta dari luar kota. Industri dan workshop bengkel terus subur guna mendukung autosport yang dikemas dengan infotainment performance DJ, enterainment di booth Blackxperience," tutup Alvian.[Ahs/timBX]

Tags :

#
blackxperience,
#
black drag bike night battle 2022,
#
kelas drag bike night battle,
#
lanud gading wonosari