

SEP 30, 2016@12:00 WIB | 1,093 Views
Niall Horan baru saja merilis single solo pertamanya yang disebut "This Town". Ditulis kembali oleh penyanyi asal inggris ini, lagu baru tentang patah hati ini diharapkan menjadi penawaran pertama dari album solo mendatangnya yang direkam dengan Capitol Records USA.

"This Town" menceritakan tentang seorang pria yang masih merindukan mantan kekasihnya. "I saw that you moved on with someone new / In the pub that we met he's got his arms around you / It's so hard / So hard," Nyanyi Horan. "And I know that it's wrong / That I can't move on / But there's something about you."
"Saya sangat senang untuk mengumumkan bahwa saya telah menandatangani persetujuan rekaman dengan Capitol Records USA dan merilis lagu solo pertama saya. Terima kasih kepada semua penggemar One Direction untuk semua cinta dan dukungannya selama ini. Saya tak sabar untuk bagian selanjutnya dari perjalanan ini bersama-sama," ujar Niall dalam sebuah pernyataan.
Niall Horan merilis "This Town" untuk dapat diunduh secara digital dan mempersembahkan para penggemarnya untuk versi akustik dalam video "1 Mic 1 Take". [Clo/timBX]