MENU
icon label
image label
blacklogo

Netflix Berencana Merilis Lebih Sedikit Film di 2023

APR 03, 2023@15:58 WIB | 382 Views

Raksasa streaming film, Netflix, dikabarkan sedang bersiap untuk merilis film dalam jumlah yang lebih sedikit dari biasanya di 2023. Jika biasanya, satu film dalam seminggu, sekarang perusahaan akan menerapkan strategi baru.

Dilansir dari Bloomberg, Netflix sedang merestrukturisasi divisi filmnya. Netflix akan menggabungkan tim yang mengerjakan proyek kecil dengan anggaran $30 juta atau kurang dan unit yang memproduksi film dengan anggaran menengah yang biaya pembuatannya $30 juta hingga $80 juta. 

Restrukturisasi yang dilakukan ini tentunya akan menghadirkan masalah yakni PHK. Perusahaan belum terbuka terkait berapa jumlah korban PHK ini, namun dua eksekutif ternama perusahaan sudah menjadi korbannya.

Lisa Nishimura, yang mengawasi film dokumenter seperti Tiger King dan film beranggaran kecil, serta VP untuk film Ian Bricke, keduanya terpaksa meninggalkan perusahaan setelah mengabdi lebih dari satu dekade. 

Seperti yang dicatat Bloomberg , Netflix meningkatkan upaya pengembangan filmnya setelah studio mulai membangun layanan streaming mereka sendiri alih-alih melisensikan film mereka ke perusahaan. Selain unit yang mengerjakan film dengan anggaran kecil dan menengah, Netflix memiliki satu divisi lagi yang mengembangkan proyek dengan anggaran besar. Tidak jelas apakah kelompok terakhir juga dipengaruhi oleh restrukturisasi.

Kepala Film Netflix, Scott Stuber membeberkan kuantitas film yang dibuat perusahaannya tidak sebanding dengan reward atau penghargaan yang diraih. Netflix selama tahun 2021 dan 2022 hanya memiliki 3 film (Red Notice , Don't Look Up , dan Glass Onion: A Knives Out Mystery) yang masuk kategori blockbuster.

Ia pun dilaporkan memutuskan untuk mengurangi judul-judul tersebut, dan memastikan bahwa divisi tersebut menghasilkan lebih banyak proyek berkualitas tinggi. 

Stuber tidak mengatakan berapa banyak orang yang kehilangan pekerjaan karena perombakan tersebut, tetapi jumlahnya seharusnya lebih kecil dari PHK yang terjadi di perusahaan tahun lalu . Netflix menerapkan pemutusan hubungan kerja sebelum banyak pesaingnya di bidang film, TV, dan hiburan melakukannya. [wic/timBX].

Tags :

#
netflix,
#
film