MENU
icon label
image label
blacklogo

3 Lensa Clip Smartphone Terbaik

OCT 13, 2017@08:30 WIB | 2,487 Views

Teknologi kamera smartphone saat ini sudah berkembang jauh hingga banyak sampai pada satu titik di mana kita tidak lagi perlu membawa kamera saku untuk mengabadikan momen sehari-hari. Terlebih lagi, kamera yang terlekat pada smartphone ini membuatnya mampu langsung disunting, dan membagikannya lewat layanan berkirim pesan ataupun beragam sosial media.

Nah, untuk meningkatkan lagi atau mengembangkan kreatifitas dalam mengambil foto dan video menggunakan smartphone, ada beberapa lensa copot pasang khsusus smartphone yang dapat Anda gunakan dengan beragam fungsi seperti macro, wide, hingga tele zoom. Berikut 3 lensa smartphone tambahan terbaik.

1. Mpow Clip-On 180 Gelar Supreme Fisheye Lens

Dengan harga sekitar $16 atau setara Rp 215 ribuan, Anda bisa mendapatkan salah satu lensa fisheye terbaik yang ada di pasaran. Lensa clip-on ini dirancang agar pas dengan hampir semua kamera smartphone atau tablet.

Lubang yang lebar hadir memberikan keleluasaan lebih untuk besaran sensor, membuat hasil tangkapan besar dari lingkaran hitam. Anda dapat mengambil foto kisaran 180 derajat dan ia mampu menampung sensor hingga ukuran diameter 13 milimeter.

2. Lensa Olloclip 4-in-1

Lensa yang hanya kompatibel dengan iPhone dan iPod Touch ini dibanderol dengan harga sekitar Rp 950 ribuan. Agak mahal memang, tapi ia hadir dengan empat pengaturan yang berbeda: Fisheye, Macro 10x, Macro 15x, dan Wide Angle. Lensa ini juga sangat ringan dan dirancang agar sesuai dengan telapak tangan Anda.

3. Moment Macro Lens

Jika menangkap detail dengan tajam dan akurat menjadi fokus Anda dalam menangkap gambar, Anda harus mempertimbangkan lensa unik dari Moment ini.

Hanya dengan harga USD 99,99 atau sekitar Rp 1,3 juta. Sekali lagi, lensa ini memang agak mahal, namun ia memiliki fitur distorsi rendah dan penghapusan bayangan yang diberikan lensa ini, membuat gambar hasil tangkapan menjadi maksimal. Selain itu, diffuser-nya dirancang untuk memaksimalkan cahaya sekitar, sehingga gambar akan terlihat lebih terang walau di kondisi minim cahaya.

Tags :

#
lensa clip smartphone,
#
blacktech