MENU
icon label
image label
blacklogo

Modifikasi Lamborghini Murcielago, Ekstrim dengan Gaya Bosozoku

MAY 21, 2015@10:00 WIB | 2,711 Views

Modifikasi Lamborghini Murcielago yang satu ini terbilang nyeleneh. Bagaimana tidak, arah modifikasi yang dilakukan Lamborghini Murcielago bermotif macan ini tidak biasa, yaitu Bosozoku. Gaya modifikasi Bosozoku merupakan gaya modifikasi ekstrim dari Jepang yang tenar di era 1970-an hingga 1980-an.

Ciri-ciri khasnya penambahan bodykit berupa spoiler depan yang sangat panjang bahkan melebihi body kit bagian atas, terkadang diikuti pula dengan widebody esktrim, serta memasang knalpot menjulang tinggi ke atas.

 

Begitu pula dengan modifikasi Lamborghini Murcielago Bosozoku yang satu ini. Keseluruhan bodinya sudah mengaplikasikan widebody dari Liberty Walk, sementara eksterior kini di lapis chrome dengan motif leopard. Bagian belakang ditambah spoiler tinggi, serta dua corong knalpot yang menjulang jauh tinggi ke atas dengan sudut kemiringan 30 derajat. Kaki-kakinya menggunakan velg baru dengan lebar ekstrim yang dipadu ban Pirelli P Zero. [Pra/timBX]

Tags :

#
Modifikasi Lamborghini Murcielago
#
Lamborghini Murcielago
#
Lamborghini