MENU
icon label
image label
blacklogo

Eksterior BMW E60 Telah Berubah Warna

FEB 24, 2014@17:43 WIB | 2,562 Views

Proses pengerjaan BMW E60 seri 530i terus berlanjut. Semua pengerjaan terfokus pada wrapping abu-abu doff pada seluruh eksteriornya. Setelah di episode dua proses wrapping mencapai target pembalutan cutting sticker di bagian samping kanan dan kiri, para mcrew Pacman Cutting Sticker melanjutkan target kerja mereka ke sektor lainnya, yakni bumper depan dan atap.

Bumper merupakan bagian tersulit dalam proses wrapping cutting stiker, diperlukan ketelitian dan kesabaran dalam hal ini. "Bagian bumper terutama depan biasanya membutuhkan waktu lebih lama dibandingkan dengan sisi lainnya dari sebuah mobil. Karena lekukan bodi pada bumper biasanya lebih banyak dan menuntut semua sisinya ikut di wrapping," ujar Imam.

Target kerja selanjutnya tertuju pada persiapan bahan sticker, dalam hal ini cutting sticker pun berjalan. Seluruh desain yang sudah disesuaikan dengan skala pada bodi mobil langsung di-print out melalui mesin cutting untuk mendapatkan pola garis yang siap dipotong, sementara yang tidak terpakai haruslah dibuang. Inilah salah satu alasan mengapa wrapping cutting stciker tergolong sedikit mahal, karena memang membutuhkan banyak bahan sticker dalam penggarapannya.

Detailing loreng ala US Army pun segera ditempel pada bodi mobil. Tidak semua langsung ditempel ke bodi, melainkan satu-persatu pola disusun sesuai dengan gambar desain yang telah disiapkan. Inilah proses puncak dari modifikasi atau penggarapam wrapping cutting sticker. Detailing motif atau tema sebuah modifikasi cutting sticker menuntut ketelitian ekstra, terlebih bila tema yang diambil mengangkat motif ataupun desain yang rumit. "Tingkat kesulitan bertambah ketika customer menginginkan motif atau desain yang rumit seperti tokoh kartun, mimik wajah, semuanya harus didesain dan di-cutting per item gambarnya", beber Imam.

Autolovers, bagaimana dengan "wajah" baru BMW five series tersebut? Pastinya pada epsiode empat mendatang semua tampangnya akan diungkap. [nus/timBX]

Lokasi syuting Host @ Biker' s Station

Jalan RC Veteran / Route 66 No. 13

Tanah Kusir, Bintaro, Jakarta Selatan

(021) 7379378 (Phone)

(021) 7343426 (Fax)

Tags :

#
BX Modification Journal
#
Mobil
#
BMW
#
BMW E60
#
BMW 530i