MENU
icon label
image label
blacklogo

Buatan Captain Vincent, Honda Civic Wonder Ini Jadi Mobil Listrik Paling Antik

DEC 21, 2022@11:11 WIB | 2,452 Views

Saat ini bicara mobil bertenaga listrik nampaknya bukanlah suatu hal yang asing. Terbukti berbagai pabrikan dari banyak negara bersaing dengan terobosan produk mobil listriknya.

Misal saja seperti Wuling EV, Hyundai Ionic, Hyundai Kona EV, sampai Tesla. Tapi bagaimana kalau mobil listrik tampil vintage kayak gini?

Haha ini bukan editan Blackpals, ini adalah sebuah Honda Civic Wonder SB4 lansiran tahun 1984. Yups, Vincent Raditya cowok yang juga berprofesi sebagai pilot ini biasa disapa Captaint Vincent.

Ia berhasil mewujudkan impiannya untuk melakukan konfersi mobil konvensional menjadi mobil listrik. “Latar belakang saya bikin Civic Wonder EV ini saya electronic enthusiast dan hobi teknik."

"Lalu diantara pabrikan berlomba bikin mobil listrik baru, saya berfikiran bagaimana nasib 22 juta mobil konvensional di Indonesia ini. Makanya saya coba bikin mobil listrik sendiri berbasis dari mobil lawas konvensional ini,” tutur Captaint Vincent kami temui di rumahnya.

Kalau dari sektor eksterior sih enggak terlalu banyak perubahan, Captaint Vincent hanya membalut seluruh body dengan wrapping stiker berkelir coklat gading atau coklat muda.

Sektor yang paling penting tentu pada apa yang ada di balik kap mesin depan. Yups tak ada lagi mesin D15A1 12 katup SOHC karburator, ruang mesin tersebut kini dipenuhi dengan motor listrik dan berbagai perangkat lainnya.

“Mesin aslinya saya copot, gantinya saya masukin motor listrik 96 volt, controller, kompresor ac eletrik. Dan saya tetap pakai radiator, gimanapun namanya perangkat motor listrik kalau dipakai jalan atau ngebut akan panas, nah radiator ini sebagai sistem pendinginnya,” tambah cowok yang biasa menerbangkan si burung besi ini.

Dijamin enggak akan pernah lagi datangi SPBU alias Pom Bensin, Civic Wonder SB4 ini disupport dengan baterai BLDC 96 volt 17.200 KWH yang berada di ruang bagasi belakang.

Masuk kearea kabin, aura klasik khas tahun 1980an masih kental terasa. Uniknya masih terdapat pedal perseneling original mobil plus terdapat berbagai panel instrument digital mendukung kinerja motor listrik tersebut.

Tentu penasaran kan Blackpals dengan Civic Wonder Captaint Vincent ini? Yuk tonton terus videonya di Drive It Youtube BlackXperience, [Azz/timBX].

Tags :

#
honda civic wonder sb4,
#
civic,
#
civic wonder,
#
honda,
#
civic wonder sb4,
#
modifikasi,
#
mobil listrik,
#
electric vehicle,
#
mobil,
#
blackxperience