MENU
icon label
image label
blacklogo

Tanpa Mesin Dan Propeller, Drone Kardus Ini Bisa Mengudara

JAN 24, 2017@12:10 WIB | 2,486 Views

Menyebut nama Icarus, pikiran Anda pasti bakal langsung tertuju pada salah satu tokoh fenomenal dalam legenda Yunani. Berbekal bulu dan lilin, Icarus pun membuat sebuah sayap agar dapat terbang ke pulau Crete. Agar sampai di pulau tersebut dengan selamat, Icarus harus terbang rendah agar sayap yang dibuatnya tidak meleleh terkena sinar matahari.

Nah jika musuh utama Icarus dalam legenda tersebut adalah sinar matahari, maka berbeda dengan ICARUS (Inbound Controlled Air-Releasable Unrecoverable Systems)yang satu ini. Seperti dikutip dari Newatlas, sebagai sebuah drone yang terbuat dari kardus, air hujan menjadi salah satu musuh utama ICARUS, selain hembusan angin kencang tentunya. Pesawat nirawak ini sendiri lahir dari tangan-tangan terampil R&D Otherlab.

Material kardus ramah lingkungan yang diadopsinya membuat ICARUS didapuk sebagai pesawat kertas paling canggih di dunia untuk saat ini. Tidak seperti drone kebanyakan, tugas utama ICARUS sendiri adalah untuk mengirimkan barang ke lokasi tertentu. Menariknya, meski tidak dibekali dengan propeller atau baling-baling dan mesin, namun ICARUS dapat terbang ke lokasi yang dituju dengan tepat. Kemampuan ini diperoleh berkat telah dibenamkannya sebuah komputer mini dan beberapa sensor pendukung.

Agar dapat mengangkasa, Anda harus meluncurkan ICARUS terlebih dahulu dari pesawat terbang. Sementara itu, Digitaltrends melansir, dengan kemampuan yang dimilikinya tersebut, ICARUS sangat cocok digunakan untuk mengirimkan barang ke daerah terpencil, dimana sarana transportasi sangat minim. Sejauh ini, ICARUS sanggup mengangkat barang bawaan hingga bobot 1 kg. Namun kedepannya, Otherlab akan terus meningkatkan kemampuan mengangkat beban ICARUS hingga 10 kg. [Teg/TimBX]

Tags :

#
drone,
#
blackbox