MENU
icon label
image label
blacklogo

Tak Kalah dengan AC, Kotak Kecil Ini Dapat Sejukkan Ruangan

JUN 06, 2016@21:00 WIB | 2,192 Views

Jika Anda pernah menggunakan air conditioner untuk jangka waktu yang lama, Anda tahu itu tidak hanya mempengaruhi tagihan listrik Anda, namun itu juga tidak bagus untuk lingkungan karena energi ekstra yang dibakar hanya untuk memberikan kekuatan untuk AC Anda, tetapi kita tahu bahwa musim panas bisa agak tak tertahankan itulah mengapa mungkin Geizeer patut untuk Anda pertimbangkan.

Geizeer adalah kotak kecil yang berjalan dengan baterai, tetapi dengan inti beku, Geizeer dikatakan dapat membantu mendinginkan udara di ruangan dan semua itu akan dikenakan biaya kurang dari 1 sen setiap harinya. Bagaimana cara kerjanya? Geizeer akan mengeluarkan bagaian inti yang dapat Anda bekukan di lemari es Anda. Ini dapat digunakan kembali atau berulang-ulang. Geizeer juga mempunyai kipas kecil yang seukuran kipas pada komputer yang akan meniup udara ke inti.

Udara dingin kemudian akan didistribusikan ke seluruh ruangan, sehingga dapat menyejukkan ruangan. Tentu saja tidak akan sama kuat dibandingkan dengan unit AC yang sesungguhnya, tetapi jika Anda mencari cara untuk menghemat uang dan tetap menjaga lingkungan, Geizeer cukup baik untuk mendinginkan ruangan Anda dan tentunya membuat Anda nyaman.

Atau Anda juga bisa membeli beberapa unit Geizeer jika Anda ingin mendapatkan efek yang lebih besar. Hal ini juga berlaku pada baterai yang dapat diisi ulang melalui USB mikro. Geizeer sangat kecil dan mudah untuk dibawa sehingga Anda dapat membawanya kemanapun perjalanan Anda.[Clo/timBX]

Tags :

#
geizeer,
#
ac