MENU
icon label
image label
blacklogo

ETH Zurich Kembangkan Exomuscle Layaknya Film Sci-Fi

JUL 08, 2022@19:00 WIB | 752 Views

ETH Zurich telah menciptakan otot yang dapat dikenakan atau "exomuscle" yang bisa memberikan kekuatan tambahan bagi pemakainya. Exomuscle yang disebut Myoshirt ini dirancang untuk orang dengan gangguan otot, tetapi berpotensi dapat membantu orang tanpa gangguan otot dengan memberikan daya tahan gerak ekstra.

Myoshirt adalah sesuatu yang dikenakan orang, dan serat otot buatan berbentuk berjalan sejajar dengan otot pemakainya. Sensor dan algoritma cerdas akan mengatur serat sintetis saat pengguna bergerak untuk mendapatkan kekuatan tambahan. Serat otot yang berbentuk kabel ini punya fungsi yang sama dengan otot tendon.

Sistem ini dirancang untuk membuat pemakainya memegang kendali, kata ETH Zurich, dan memungkinkan untuk menyesuaikan kekuatan dengan preferensi pengguna. Pengaturan khusus ini membantu gerakan lengan dan bahu.

Salah satu fitur yang paling disorot dari Myoshirt adalah sistem yang bersifat intuitif dan tidak memerlukan peralatan besar sehingga lebih mudah digunakan oleh orang dengan gangguan pada otot.

Teknologi exomuscle ini sendiri masih dalam bentuk prototype, jadi masih memerlukan waktu yang lama untuk menyempurnakannya agar bisa diproduksi secara massal. Walau demikian, teknologi exomuscle ini bisa membantu banyak orang di masa depan. [fdlh/timBX] berbagai sumber

Tags :

#
exomuscle,
#
myoshirt,
#
sci-fi

RELATED ARTICLE