MENU
icon label
image label
blacklogo

Dompet Pintar Ini Bisa Dijadikan Power Bank

MAY 16, 2017@19:30 WIB | 1,011 Views

Perangkat berpredikat cerdas dari ranah wearable device kini semakin bertambah seiring dengan terus majunya teknologi. Salah satunya adalah kehadiran dompet-dompet cerdas yang telah dilengkapi dengan segudang fitur ciamik. Berbeda dengan dompet pintar lainnya, wearable device yang satu ini memiliki fitur tambahan menarik.

Dompet cerdas bernama Poqit ini dapat Anda gunakan sebagai power bank kapan dan di mana saja. Untuk dapat mengisi ulang tenaga baterai perangkat lain, Poqit telah dibekali dengan baterai internal berkapasitas 2500mAh. Tidak istimewa memang, namun dengan daya sebesar itu cukup membantu pada saat Anda membutuhkan pasokan tenaga listrik.

Menariknya, Anda tidak perlu direpotkan lagi dengan urusan kabel pada saat ingin mengisi ulang baterai. Anda cukup meletakkan perangkat di atas Poqit, dan proses pengisian ulang pun akan berlangsung secara otomotis. Untuk dapat mencicipi fitur ini, perangkat utama Anda juga harus dibekali dengan Qi-technology.

Dan sebagai dompet pintar, Anda akan mendapat peringatan lansung ke smartphone apabila posisi Poqit dengan Anda semakin berjauhan. Dengan kelebihan yang dimilikinya tersebut, kini risiko dompet hilang atau tertinggal dapat diminimalisir. Untuk dapat mencicipi fitur ini, Anda harus mengunduh terlebih dahulu aplikasi pendampingnya.

Sebagai jembatan penghubung dengan smartphone, Poqit mengandalkan jalur koneksi nirkabel berupa Bluetooth. Sebagai dompet biasa, Poqit dibangun dari material kulit berkualitas tinggi. Tampilannya sendiri terlihat premium, karena pembesut dompet ini turut menggandeng pabrikan pembuat tas dan aksesoris premium, BREE. Poqit tersedia dalam dua varian berbeda yang dapat Anda pilih sesuai selera, yakni classic black dan noble cognac. Poqit rencananya baru akan dikirim ke pengirim pada bulan Desember mendatang dengan banderol harga mulai USD 185. [Teg/TimBX]

Tags :

#
dompet pintar,
#
blackbox