MENU
icon label
image label
blacklogo

Kenali 5 Tanda-tanda Rem Mobil Anda Bermasalah

MAR 08, 2018@17:00 WIB | 2,022 Views

Memiliki kendaraan pribadi, berarti harus mengenal seluk beluk mengenai kendaraan itu juga, terlebih lagi kepada kondisi rem. Sistem rem yang dioperasikan dengan benar membantu memastikan pengendalian dan pengoperasian kendaraan yang aman. Jika merasa ada masalah pada rem mobil kamu Black Pals, segera bawa ke bengkel servis.

Memang setiap service berkala, kondisi rem juga pasti diperiksa oleh mekanik ahlinya.Namun bukan berarti setelah service perkala kondisi rem akan selalu aman. Bisa saja ada kendala ketika Black Pals memakainya dan itu tanpa diduga. Jadi, Black Pals seyogyanya mengetahui tanda-tanda kerusakan rem mobil, itu akan lebih baik jadi menghindarkan Anda dari celaka.

Untuk itu, berikut beberapa tanda-tanda rem mobil anda bermasalah, antara lain :

Suara     : terdengar melengking, menggiling saat menginjak rem.

Oleng    : ketika mengerem, mobil terasa oleng ke satu arah. Bisa oleng ke kiri atau ke kanan.

Pedal terasa kandas : ketika menginjak pedal rem, justru merasa kandas dan menyentuh dasar mobil.

Pedal terasa keras: kalau ini, ketika kamu menginjak pedal rem, maka kamu akan menginjak pedal yang keras, seakan-akan terganjal sesuatu. Selain itu, ketika menginjak pedal, kanvas rem tidak langsung “menggigit”, seperti ada jeda 1-2 detik.

Getaran: terasa getaran pada saat menginjak pedal rem.

Indikator: biasanya pada mobil sekarang ketika kondisi rem bermasalah, maka lampu indicator akan menyala.

Jika semua hal diatas atau salah satunya terjadi di mobil kamu, maka sebaiknya kamu bawa ke servis center terdekat. Karena rem merupakan barang yang habis pakai, maka perlu bagi pemilik kendaraan mengeceknya secara berkala. Faktor-faktor diatas akan terjadi tergantung kepada cara pengemudi berkendara, jenis kendaraan, kondisi jalan, dan kualitas rem yang dipakai.[pram/timBX]

Tags :

#
auto tips,
#
rem bermasalah,
#
rem mobil,
#
rem