MENU
icon label
image label
blacklogo

Royal Enfield Perkuat Bisnisnya di Asia Pasifik

MAY 31, 2019@10:00 WIB | 890 Views

Royal Enfield, perusahaan sepeda motor tertua di dunia produksi berkelanjutan, terus memperluas jangkauan secara global, khususnya  di wilayah Asia untuk memperkuat posisinya sebagai pemimpin pasar di Industri sepeda motor segmen mid-size (250-750cc).  Secara kinerja, pencapaian kinerja secara global memunjukkan angka-angka yang cukup fantastis.  Penjualan motorcycle global selama kurun waktu 2018 telah mencapai 820.000 ribu unit.  Sedangkan untuk memperbesar market tahun 2019, Royal Enfield telah menargetkan angka produksi motornya mencapai 950.000 unit selama kurun waktu 2019-2020. Hal itu ditunjang dengan assembly plant yang ada di Thailand dan jaringan market di Korea Selatan.

Strategi bisnis perusahaan yang dikembangkan kemudian adalah membangun brand dengan memahami  market dan konsumen dengan lebih baik pada skala internasional.  Vimal Sumbly, Head Business APAC, Royal Enfield mengatakan bahwa positioning Royal Enfield saat ini sudah tepat dari sudut pandang portofolio produk, harga dan jaminan untuk mengarah perubahan positif di market Asia Pasifik.

"Ada dorongan besar membangun brand dan memahami pasar serta konsumen lebih baik pada level internasional. Hari ini kami melihat peluang positif di wilayah Asia Pasifik. Ada tiga wilayah utama yang menjadi prioritas, pertama Asia Tenggara dengan Thailand, Indonesia dan Vietnam. Kedua, wilayah Australia, Selandia Baru, Jepang dan Korea. Wilayah ketiga adalah Filipina, Malaysia, Myanmar dan Kamboja," tutur Vimal Sumbly dari keterangan tertulisnya.

Kondisi Royal Enfield di Indonesia telah mengembangkan bisnis lebih dekat dengan penggemar motor, serta menyesuaikan budaya berkendara di Indonesia. Royal Enfield terus memperluas jaringan dealer di posisi kota-kota utama di Indonesia.  Bulan April 2019 kemarin, Royal Enfield telah meresmikan exclusive store ke-4 di Bogor. Hal itu untuk merespon  meningkatnya permintaan motor evokatif Royal Enfield. Kemudian di bulan Mei, Royal Enfield mengeluarkan dua unit terbarunya dengan mesin dua silinder, Twins 650cc, Interceptor INT 650  dan Continental GT 650.

Dengan tren leisure motorcycling, adventure riding dan modifikasi yang terus berkembang. Pasar sepeda motor terus memberi respon baik terhadap Royal Enfield yang banyak digunakan di seluruh dunia. "Kami terus berupaya dalam membangun sebuah gaya hidup berkendara dan budaya bersepeda motor untuk rekreasi di Indonesia, melintasi berbagai wilayah, kelompok umur dan jenis kelamin," jelas Country Manager Indonesia Royal Enfield, Irvino Edwardly. 

Selain motor, Royal Enfield juga menyediakan exclusive store Royal Enfield di Pejaten, Jakarta. Sunset Road di Bali, Exclusive gear store di Pondok Indah Mall 2 Jakarta, dan exclusive store di Bogor, Tanah Sereal, serta pusat layanan resmi ASC di BSD City.  Dalam 3 tahun terakhir, Royal Enfield telah menjadi bagian penting dari ekosistem sepeda motor dan para custom builders. Selain hadir di dua titik itu, RE juga mensupport acara komunitas dan riding, Royal Enfields bertujuan membangun ekosistem pengendara yang kuat dengan passion yang sama 'riding pure'. [Ahs/timBX]

Tags :

#
royal enfield,
#
royal enfield indonesia