MENU
icon label
image label
blacklogo

Lexus Luncurkan New LS 500 & New NX 300 Pertama di Asia

AUG 11, 2017@10:18 WIB | 1,276 Views

Lexus Indonesia menyapa para pecinta kemewahan dengan tampil spektakuler dalam Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City, Tangerang, dengan meluncurkan sedan flagship yang paling ditunggu, New LS 500. Selain produk baru sedan, Lexus Indonesia juga meluncurkan luxury compact SUV, New NX 300.

Tak hanya berhenti di situ, agar makin menyemarakkan GIIAS 2017, Lexus Indonesia juga menghadirkan mobil konsep Roadster Grand Touring Convertible Coupe, Lexus LF-C2. Seperti layaknya mobil berjenis coupe, mobil konsep Lexus LF-C2 tampil dengan atap terbuka serta susunan kursi 2+2 yang menawarkan sensasi berkendara di udara terbuka. Desainnya sangat emosional dengan guratan tajam dan mempesona di bagian depan dan belakang.

New LS 500 sendiri hadir menggantikan generasi sebelumnya pada tahun 2006. Dilengkapi dengan mesin 3,500 cc twin turbo dengan transmisi 10 percepatan terbaru yang menghasilkan 415 tenaga kuda, New Lexus LS 500 hadir tidak hanya sebagai simbol kemewahan dari merek Lexus, melainkan pula mengusung konsep inovasi yang melampaui ekspektasi dengan cara terbaik.

Mobil ini tampil menawan dengan konsep spindle design architecture yang didesain khusus sehingga menghasilkan komposisi dimensi dan berat mobil yang ideal demi kelincahan dan kenyamanan yang presisi. Dilengkapi juga dengan tampilan spindle grille terbaru, World 1st L-Shaped Rear Combination Lamps yang menghasilkan multi refleksi cahaya, dan World 1st Two Stage AHS Headlamps dengan desain lampu sorot atas dan bawah terbaru. 

Salah satu keunikan dari generasi terbaru Lexus LS ini ialah unsur budaya Jepang yang semakin kental menghiasi interior mobil ini. Konsumen akan dimanjakan dengan trim terbaru buatan tangan, kiriko yang terbuat dari seni instalasi kaca khas Jepang. Indera penglihatan juga akan dimanjakan oleh andon-inspired illumination, seni lampu tradisional Jepang yang ditransformasikan menjadi sistem pencahayaan yang dapat melahirkan efek temaram yang menenangkan. Sementara, untuk indera pendengaran akan dimanjakan dengan alunan cystal-clear sound dari Mark Levinson Audio System dengan 24 buah speaker.

Menariknya, untuk sedan LS 500 yang dipasarkan di Indonesia adalah tipe terbaik, yakni LS 500L dan LS 500 hL (hybrid). Bahkan negara tetangga pun tak memiliki spek selengkap spek Indonesia. Untuk Anda yang berminat, harus mendatangi Lexus Gallery terdekat. Sebab Lexus akan menjual mobil-mobil terbaiknya ini hanya kepada peminat serius yang menyukai seni dan kemewahan sejati. [bil/timBX]

Tags :

#
lexus,
#
lexus new ls 500,
#
lexus new nx 300,
#
blackauto,
#
autonews