MENU
icon label
image label
blacklogo

Infiniti Luncurkan Konsep Black S dengan Gaya F1

OCT 05, 2018@14:00 WIB | 1,894 Views

Pada Paris Motor Show ini, Infiniti telah meluncurkan prototipe mereka dari konsep Project Black S yang mengambil konsep dari sistem hybrid KERS bergaya F1.

Awal diperkenalkan pada Geneva Motor Show 2017, konsep ini telah diperbarui dan dikembangkan atas kerjasama Infiniti dan Tim Formula 1 Renault Sport. Dengan begitu, mobil ini merupakan jet darat yang mengeksplorasi dari teknologi powertrain dual-hybrida Renault sehingga dapat digunakan di jalanan umum.

Konsep ini didasari pada Q60 Red Sport 400 dan fitur mesin V6 twin-turbo 3,0 liter yang menghasilkan 400 hp dan torsi 475 Nm. Semua itu didukung oleh sistem hibrida yang memiliki baterai lithium-ion 4,4 kWh dan tiga unit generator motor listrik. Dengan sistem penghasil energi tersebut, mesin dari mobil ini dapat menghasilkan listrik dibawah percepatan dan pengereman.

Listrik dalam mesin digunakan untuk memadukan e-turbos dan tenaga motor listrik yang diintegrasikan ke poros belakang. Untuk konsep yang terakhir ini, mobil dapat menghasilkan 160 hp dan output maksimum gabungan dari 563 hp.

Infiniti memang menolak untuk menjelaskan spesifikasi kinerja secara rinci, tetapi dikatakan bahwa mobil ini mampu berakselerasi dari 0-100 Km/h dalam waktu kurang dari empat detik. Selain itu, model ini juga memiliki tenaga 163 hp lebih dari standar Q60 Red Sport 400.

Selain powertrain berteknologi tinggi, proyek Black S ini juga memiliki sistem pengereman carbon-ceramic dengan cakram yang berventilasi dan dibor yang berukuran 15 inci di depan dan 14,1 inci di belakang. Mobil ini juga memiliki suspensi yang lebih sport, pengereman anti-lock yang dapat disesuaikan, dan sistem kontrol traksi serta tiga mode penggerak yang berbeda untuk mengontrol motor listrik saat digunakan.

Secara khusus, Infiniti mengatakan konsep ini telah dilengkapi dengan intake udara yang lebih besar, atap berventilasi, dan aerodinamika yang lebih ditingkatkan untuk mendinginkan motor listrik belakang. Konsep ini juga memiliki sayap belakang yang sangat besar untuk memberikan kontrol pengemudi antara stabilitas garis lurus maksimum dan traksi tinggi di bawah tikungan.[rmz/timBX]

Tags :

#
autonews,
#
infiniti,
#
project black s