MENU
icon label
image label
blacklogo

F1: Ferrari Akan kembali Lakukan Uji Coba Ban Basah Pirelli

MAY 20, 2017@19:00 WIB | 856 Views

Tim Ferrari formula 1 akan menjadi tim pertama untuk melakukan ujicoba ban basah tambahan dari Pirelli dengan menggunakan mobil balapnya di musim 2015 lalu pada bulan Juni mendatang. Sebelumnya Ferrari telah menyelesaikan jadwal uji coba ban kering dan basah dengan mobil 2017 bersama FIA dan semua tim F1, namun Pirelli meminta Ferrari untuk kembali melakukan pengujian tambahan dengan mobil lama mereka.

Meski menggunakan mobil lama yang memiliki ukuran ban berbeda dan juga tingkat downforce rendah, Ferrari merasa masih dapat menganalisis sesuatu tentang konsep baru pada mobil anyarnya tersebut.

Pabrikan Italia itu juga akan melangsungkan tes dengan mobil 2017 bersama Red Bull pada 31 Mei/1 Juni di Sirkuit Paul Ricard, Perancis. Setelah itu, mereka akan kembali tes dengan McLaren di Sirkuit Magny-Cours, Perancis pada 19/20 Juli. Pirelli juga berharap bisa menjadwalkan tes tambahan selama dua hari dengan mobil spesifikasi lama.

“Kami telah menjadwalkan pengujian di Fiorano pada 2 Juni,” ujar bos teknis Pirelli Mario Isola kepada Motorsport.com. “Menggunakan mobil musim 2015 dengan ukuran ban lama, hanya untuk mengeksplor beberapa langkah baru. Namun untuk saat ini, hanya Ferrari saja yang telah siap.

“Kami juga memiliki beberapa jadwal pengujian resmi dengan mobil musim 2017 dan sekarang kami sedang mengecek apakah kami bisa menjadwalkan pengujian tambahan kembali. “Ini adalah rencana kami, untuk menjadwalkan satu dan juga beberapa sesi pengujian lagi.”

Belum diketahui siapa pebalap yang akan turun dalam sesi uji coba di Fiorano. Ada kemungkinan Ferrari akan menurunkan pembalap muda Antonio Giovinazzi, Charles Leclerc atau Antonio Fuocco untuk menambah jam terbang.[yus/timBX]

Tags :

#
ferrari,
#
blackauto,
#
formula 1