MENU
icon label
image label
blacklogo

Corona Ciptaan Toyota Pernah Hilir-Mudik di Jalanan Dunia

MAR 17, 2020@13:30 WIB | 1,526 Views

Corona satu ini merupakan salah satu mobil hasil produksi Toyota Motor Corporation. Selama lebih 40 tahun mobil sedan ini melegenda –eksis hilir-mudik—di jalanan dunia. Generasi millienial dan generasi X apalagi generasi Z bisa jadi tidak familiar dengan sedan Corona ini. Karena terakhir beredar secara resmi pada tahun 2003.

Corona dambil dari bahasa latin, yang dalam bahasa Inggris berarti 'crown' yang berarti “mahkota” atau “raja”. Corona model pertama disebut Toyopet Corona yang dirilis tahun 1957. Awalnya, model sedan ini ditujukan untuk masyarakat kelas atas. Kendati Corona terbilang di bawah mobil flagship mereka pada zamannya, Crown. Corona generasi pertama dengan titimangsa 1957-1960 ini juga disebut Corona ST10 dengan mesin 995 cc. Selanjutnya, Toyota melahirkan Corona Mark II sepuluh tahun kemudian. Corona Mark II ini berhasil masuk segmen yang jauh lebih prestisius dibanding Toyopet Corona.

Dalam kurun waktu hampir 30 tahun (1957-1986) sedan bernama Corona ini bisa dikatakan moncer di kelasnya. Sebab Toyota berhasil menjual mobil pabrikannya tersebut hingga 5 juta unit secara global. Jumlah yang fantastis!

Corona menjadi mobil produk Toyota pertama yang diimpor di banyak negara di dunia, seperti Inggris dan Jerman. Sedan dengan nama persis sama dengan nama virus yang mewabah di hampir seluruh dunia ini, dinilai berhasil meraih kesuksesan besar di seluruh dunia. Pasalnya, di beberapa negera mobil Corona ini dijual dengan nama Carinas. Pada tahun 1973, Corona sempat menjadi pusat perhatian saat pertama kali datang ke Jerman. Ketika itu, Corona digadang-gadang akan menjadi mobil nomor satu di kelasnya.

Corona masuk ke Indonesia pada generasi keempat (1970-1973) atau sekitar tahun 1970-an. Produk generasi ini bernama Corona RT80-series Sedan dan Wagon, serta RT90-series Hardtop Coupe jauh lebih besar dan lebih modern dari generasi sebelumnya. Ini adalah mobil kelas menengah yang sukses. Model Sedan dan Wagon bermesin 1500 cc, yang kemudian muncul facelift 1600 cc. Model sport Hardtop Coupe bermesin 1700 cc. Corona ini adalah model yang pertama kali secara resmi dijual di Indonesia dan dirakit secara lokal. Uniknya, BlackPals, Corona Sedan ini memiliki lokasi tutup tangki bensin yang unik yaitu di balik plat nomor belakang.


Corona Absolute adalah generasi terakhir yang dijual di Indonesia. Tahun 1998 produksi Toyota di Indonesia digantikan Camry. Tiga tahun kemudian, tahun 2001, Corona tidak ada lagi di pasar Global, termasuk di Indonesia. Kendati demikian, sepanjang 44 tahun di jual ke publik, Corona memiliki 10 generasi. Mobil ini memiliki banyak varian dan beragam perbedaan spesifikasi. Corona yang paling popular berbentuk Sedan 4-pintu. Model Coupe 2-pintu dibuat antara tahun 1967 dan 1989. Model lainnya adalah Liftback, Station Wagon, dan Van.

Jadi, beda ya BlackPals, antara Corona hasil produksi Toyota dengan virus Corona yang mewabah nyaris di seluruh penjuru dunia dalam beberapa bulan terakhir. Begitu pun di Indonesia, virus Corona semakin hari hari kian meningkat penyebarannya.  [Asl/timBX]

Tags :

#
corona,
#
toyota corona,
#
mobil tua,
#
corona generasi pertama