MENU
icon label
image label
blacklogo

Modifikasi Toyota Agya: Keluarga Menjadi Inpirasi

AUG 29, 2017@17:57 WIB | 21,288 Views

Memiliki keluarga yang harmonis tentu selalu diinginkan setiap orang. Apalagi dalam satu keluarga Anda saling mensupport ketika mempunyai masalah atau ide yang menarik. Dari ide itu timbul menjadi sebuah inspirasi yang bisa membantu kita untuk berprestasi.

Hal inilah yang dilakukan oleh Teguh Abu Bakar untuk menyenangkan keinginan anak yang cinta dengan film Transformer khususnya Bumblebee. Teguh tak pikir panjang ia langsung mengaplikasikan langsung tema karakter kesayangan anaknya itu pada sebuah mobil Toyota Agya.

“Anak saya suka dengan film Transformer khususnya karakter Bumblebee. Jadi saya langsung aplikasikan keinginannya dia melalui mobil saya ini,” bilang Teguh kepada tim BX. Meskipun apa yang diaplikasikan pada mobil ini tidak mirip dengan wajah asli robot yang ia inginkan, tetapi berbagai orname seperti eksterior dan interior telah Teguh pasangkan layaknya seperti gambar Bumblebee.

“Dengan perubahan yang saya lakukan pada mobil saya ini, dia langsung suka sekali dengan kreasi yang saya buat. Saya juga bilang menyukai sesuatu bisa diaplikasikan melalui apapun. Termasuk pada mobil ini,” tambahnya.

Perubahan pada mobil ini terbilang cukup serius. Pasalnya mobil kategori Low Cost Green Car  (LCGC) ini sudah melakukan perubahan dari eksterior, interior maupun mesin. Di bagian luar mobil ‘murah’ ini terlihat lebih agresif, hal ini dilakukan perubahan full body custom mulai dari bumper depan, side skrit sampai bumper belakang semua dibuat custom.

Kemudian pada bagian pintu depan, Teguh merubahnya menjadi sebuah konsep gullwing agar tidak lagi terlihat murahan. “Di pasaran mobil ini memang murah, tapi saya buat tidak murahan aja sekarang,” kekeh Teguh. Karena ingin memenuhi hasrat anak yang cinta film Transformer, Teguh memasang sebuah gambar Bumblebee di bagian ekterior di sebelah kanan dan kiri dengan cutting stiker.

“Mungkin dengan aplikasi pada mobil ini, bisa menjadi acuan anak saya kalau mempunyai ide atau inspirasi yang menarik sehingga tak takut untuk menerapkannya di mana saja,” tegasnya. Masuk ke bagian kabin, terpancar sebuah warna yang nyentrik dengan perpaduan dua warna ungu dan orange membuat mobil ini semakin mewah. “Ungu dan orange itu request dari istri saya, karena dia suka dengan warna ungu,” kata pria yang akrab disapa Gatot.

Hampir semua sudut ruang kabin dilapisi kulit dari Murano mulai dari dasbor, door trim, jok depan belakang dan head room. Tak hanya itu sebuah perangkat entertainment juga dia sematkan untuk menunjang kenyaman saat berkendara. Teguh memasangkan sebuah perangkat full audio yang ia pasangkan di bagasi belakang mulai dari 6 TV LCD kecil. Kemudian dua speaker Prokick, power Prokick, dan subwoofer Prokick membuat mobil ini memiliki dentuman suara yang merdu.

Apalagi di bagian depan dipasangkan 4 buah twitter Venom 3 way yang juga menggeluarkan suara yang maksimal. Suara tersebut akan dimainkan melalui sebuah head unit Pionner. Hanya itu, Nope! Hiasan mini bar yang ia pasang di bagian depan dan bangku tengah membuat mobil ini tidak lagi membuat Toyota Agya terlihat murahan.

Melangkah ke bagian bawah, pria yang tergabung dalam komunitas Toyota Agya Comunity ini memasang sebuah velg besar berdiameter 18 inci. Kemudian Gatot juga memasang sebuah air suspension 4 titik Air Gen yang bisa dikendalikan dengan remote atau gadget.

Karena ini project santai, Gatot membutuhkan hampir 2 tahun untuk membuat mobil jadi seperti ini. Tapi ke depannya Gatot juga akan mengupgrade kembali mobilnya ini lebih beda lagi. Bahkan Gatot mengatakan ingin membuat mobil ini tidak lagi terlihat seperti Toyota Agya. [ddy/timBX]

Spesifikasi:

Mobil: Toyota Agya

Eksterior: Full Wide Body, pintu gullwing,

Interior: Kuilt jok, door trim, head room, dasbord dari kulit Murano

Audio: Audio full Pro Kick, Tweeter Venom, Head unit Pionner

Kaki-Kaki: Velg 18 ini dan 4 titik Air Suspension Air Gen

Mesin: Standar hanya diberikan pemanis

Tags :

#
modifikasi toyota agya,
#
modifikasi toyota,
#
modifikasi,
#
mobil modifikasi,
#
automods,
#
toyota agya