MENU
icon label
image label
blacklogo

Rincian Baru Ford Edge 2.0 EcoBoost

JAN 04, 2015@14:00 WIB | 985 Views

Saat ini Ford telah merilis rincian tambahan untuk model Ford Edge 2.0 EcoBoost. Model ini menurut produsen mesin twin scrool tubro baru yang dibenamkan akan menghasilkan tenaga sekitar 245 bhp dan torsi 270 lb-ft. Namun demikian, untuk lebih spesifik, perusahaan mengatakan akan mengumumkannya sebelum peluncuran secara resmi.

Hal yang pasti adalah, model Ford Edge 2.0 2015 ini menggunakan mesin dengan dukungan piston baru, exhaust manifold, active oil system dan high preesure direct injection fuel system. Mengenai produksi untuk mesin tersebut, perusahaan akan memproduksinya dipabrik mereka yang terletak di Brook Park, Ohio.

Tidak hanya mengusung mesin baru, Ford Edge ini juga merupakan model pertama dari Ford Amerika yang akan didukung dengan mesin 2.0 liter baru dengan sokongan empat silinder. Ford Edge ini juga akan tersedia dalam sistem penggerak four wheel drive. [Har/timBX]

Tags :

#
Ford Edge 2.0 EcoBoost
#
Ford Edge 2.0
#
Ford Edge
#
Ford