MENU
icon label
image label
blacklogo

Turki RIlis EV Pertama Maret 2023, Tipe SUV dan Dirancang Pininfarina

NOV 08, 2022@12:00 WIB | 1,112 Views

Setelah Vietnam dengan Vinfast, Turki tidak mau ketinggalan mengikuti ombak tren EV di dunia otomotif. Negeri Ottoman tersebut dikabarkan sedang menunggu momentum besar untuk merilis mobil listrik (EV) pertamanya.

Melalui Türkiye'nin Otomobili Girişim Grubu, atau TOGG, diketahui kuartal pertama 2023 akan menjadi waktu perilisannya. EV TOGG tersebut akan berjenis SUV segmen C dan menjadi kendaraan listrik pertama yang diproduksi di benua Eropa oleh produsen nontradisional.

Selain SUV, TOGG akan memproduksi empat model lainnya – sedan, C-hatchback, B-SUV dan B-MPV – hingga 2030. Produksi massal SUV akan diikuti oleh varian sedan.

EV ini diproduksi oleh konsorsium lima perusahaan Turki yang disebut Automobile Initiative Group of Türkiye, atau TOGG, bekerja sama dengan Union of Chambers and Commodity Exchanges of Türkiye (TOBB).

Kapasitas produksi saat ini mencapai sekitar 100.000 kendaraan per tahun, kata CEO TOGG Gürcan Karakaş, angka yang diperkirakan akan meningkat secara bertahap. Merek ini bertujuan untuk memproduksi 1 juta kendaraan di lima segmen pada tahun 2030.

Mobil itu dirancang oleh perusahaan desain Pininfarina Italia, yang telah menciptakan model untuk Ferrari dan produsen mobil listrik Karma yang berbasis di California. Pabrikan mengatakan Togg akan dibangun dari 65% suku cadang buatan lokal pada tahun 2025, naik dari awal 51%. [wic/dera/timBX] berbagai sumber.

Tags :

#
togg,
#
turki,
#
mobil listrik,
#
ev