MENU
icon label
image label
blacklogo

MotoGP: Tim Monster Energy Yamaha MotoGP Diperkenalkan Di Indonesia

FEB 05, 2019@16:00 WIB | 2,871 Views

Acara Peluncuran Tim Monster Energy Yamaha MotoGP yang sangat dinantikan berlangsung kemarin di Four Seasons Hotel Jakarta, Indonesia. Tim Yamaha Factory Racing MotoGP yang baru tersebut dengan bangga mempersembahkan livery baru, yang mencerminkan aliansi global jangka panjang Yamaha dengan sponsor utama tim yang baru, Monster Energy Company.

Perjanjian yang berdurasi selama beberapa tahun itu ditandatangani pada musim panas lalu dan wajar, karena Monster Energy mensponsori banyak tim Yamaha (tim Yamaha Factory Racing MotoGP sejak 2013) dan pembalap (termasuk Valentino Rossi dan Maverick Viñales) di berbagai kelas balap.

Monster Energy dan kesamaan target Yamaha untuk juara terlihat jelas kemarin ketika Tim MotoGP Monster Energy Yamaha mengumumkan bahwa mereka akan memakai slogan "Beast Mode On" untuk Kejuaraan Dunia MotoGP 2019.

Tim juga terus mendukung program bLU cRU Yamaha, mendorong rider generasi muda untuk mengikuti impian mereka untuk menjadi bintang MotoGP berikutnya. Rossi dan Viñales pun terus menjadi duta program ini dan akan menjadi panutan bagi rider di kelas junior.

“Dengan launching tim ini selalu menjadi event yang saya nikmati. Ini adalah pertama kalinya kami dapat memamerkan paket lengkap kami untuk musim baru dan, yang paling penting, acara ini menandakan bahwa awal pramusim sudah dekat!, tutur Valentino Rossi sang pembalap utama tim pabrikan Yamaha.

Tes yang berlangsung besok di Sepang sangat penting, karena ini adalah kesempatan pertama bagi tim untuk bersama-sama mencoba semua yang telah dikerjakan Yamaha selama musim dingin kemarin. Performa kami meningkat menjelang akhir musim lalu, tetapi kami ingin dan perlu membuat beberapa langkah besar lagi, jadi kami harus mulai bekerja keras.

Saya sangat antusias menantikan musim baru dan mengendarai motor lagi, saya ingin kembali naik M1 saya! Saya merasa sebaik dan tangguh seperti sebelumnya, tidak ada yang berubah di area itu, dan saya percaya bahwa, dengan kerja keras, kami dapat meningkatkan prestasi tahun lalu dan kembali ke puncak. ” [bil/timBX]

Tags :

#
motogp,
#
yamaha,
#
monster energy yamaha motogp,
#
yamaha factory racing motogp,
#
valentino rossi,
#
maverick viñales,
#
beast mode on,
#
2019,
#
blu cru yamaha,
#
auto news