MENU
icon label
image label
blacklogo

MotoGP: Takaaki Nakagami Siap Dampingi Cal Crutchlow Musim depan

AUG 21, 2017@12:43 WIB | 1,842 Views

Tim satelit Honda akhirnya menjatuhkan pilihan untuk mengaet Takaaki Nakagami yang akan mendampingi, Cal Crutchlow di LCR pada laga musim depan MotoGP.

Takaaki Nakagami, sudah sudah memulai balapan sejak tahun 2012. Berbagai kejuaran Moto2 berhasil ia menangkan. Dan pada musim lalu ia memanangkan balapan perdana pada laga di Assen dan menempati peringkat keenam dalam klasemen akhir.

Namun, Nakagami kesulitan untuk mengulangi performa apiknya pada musim ini. Ia berada di peringkat ketujuh dalam klasemen sementara, dan dengan koleksi tiga podium. Seperti dilansir Motorsports, nama Takaaki Nakagami dikabarkan telah masuk buku penting di LCR Honda pada musim lalu, dirinya akan menggeber kuda besi milik Honda musim depan nanti.

 “Sejak mengendarai pocket bike ketika saya berusia empat tahun, saya selalu berusaha bersaing dengan pebalap terbaik dunia. Kesempatan ini menjadi kenyataan berkat semua rekan dan fans saya,” ucap Nakagami.

“Masih ada tujuh balapan Moto2 yang tersisa musim ini, termasuk Grand Prix Jepang. Saya akan berkonsentrasi, sekaligus mendapatkan kemampuan yang saya butuhkan untuk tahun depan. Saya harap semua orang akan terus mendukung saya sesuai dengan kemampuan mereka sekarang,” sambungnya.

Nakagami menjadi pebalap Jepang pertama yang akan tampil semusim penuh di MotoGP, sejak Hiroshi Aoyama, yang tampil sporadis sebagai wild card setelah kehilangan kursi Aspar Team pada akhir 2014. [ddy/timBX]

Tags :

#
motogp,
#
takaaki nakagami,
#
cal crutchlow,
#
blackauto,
#
autonews