MENU
icon label
image label
blacklogo

MotoGP: KTM Percayakan Reiterberger Sebagai Pebalap Penguji

SEP 29, 2017@13:26 WIB | 626 Views

KTM mempercayakan uji coba motor MotoGP mereka kepada pembalap Superbike, Markus Reiterberger di MotorLand Aragón minggu ini. Trio KTM dari pembalap MotoGP - Pol Espargaró, Bradley Smith dan pebalap penguji Mika Kallio – ikut bergabung dengan Reiterberger.

Reiterberger, 23, sendiri berlomba di ajang World Superbikes untuk BMW, dan tak menolak ketika diberi kesempatan untuk mengendarai RC16 di sirkuit Aragón Grand Prix. "Pertama-tama saya ingin mengucapkan kepada KTM sebuah kata terima kasih yang sebesar-besarnya karena telah membuat ini jadi kenyataan dan juga tim saya untuk mengijinkan saya tes," katanya.

"Rasanya menakjubkan untuk beberapa lap pertama sepanjang hari di mana saya melakukan tujuh putaran dan sedikit membaik waktu putaran saya seiring bertambahnya lap, jadi pada akhirnya saya merasa bahagia." Tentu saja ada sedikit untuk memperbaiki waktu tapi setelah setengah hari saya sangat senang mengetes motor MotoGP ini, jadi kita akan melihat apa yang akan terjadi nantinya.

"Gaya riding sama sekali berbeda dan sedikit sulit untuk mengerti bagaimana mengendarai motor ini dengan benar karena Anda harus memacunya lebih halus." Berbeda dengan Superbike dimana Anda harus mengerem sekeras mungkin, merebahkannya dan membuka gas. Dengan yang satu ini Anda benar-benar harus kalem. 

"Akan ada waktu lain untuk saya mencoba motor MotoGP lagi." Reiterberger sendiri, menyusul awal musim yang dilanda cedera, berada di urutan ke-19 klasemen Dunia Superbike. Wajar bila KTM selalu gonta-ganti pebalap penguji. Sebab, KTM bisa terbilang tim muda karena mereka meluncurkan motor dan tim MotoGP baru di tahun 2017 di pabriknya di Munderfing, Austria. Berkat disokong Red Bull, mereka menajdi tim pabrikan musim ini, menyusul penampilan wildcard satu kali di GP final Valencia tahun lalu dengan pebalap Mika Kallio. [bil/timBX]

Tags :

#
motogp,
#
blackauto,
#
autonews