MENU
icon label
image label
blacklogo

Modifikasi Rolls-Royce Wraith - Dilapis Emas Ala Kendaraan Louis XVI

NOV 17, 2015@16:35 WIB | 3,733 Views

Setiap pemilik Rolls-Royce memang ingin kendaraannya tampil dengan personalisasi tersendiri. Tak terkecuali pemilik Rolls-Royce Wraith asal Jepang ini.

Alih-alih tak mau sama dengan pemilik Wraith lain, pria yang namanya disamarkan itu memilih langkah modifikasi. Tuner Office-K pun dipercaya untuk melakukan personalisasi pada Rolls-Royce Wraith kepunyaannya.

Tubuh asli Wraith diberi tambahan bodykit dari Black Bison. Lampu depan diganti LED, sistem saluran buang ditukar merek Miracle, suspensi dipendekkan, dan velg bawaan ditukar dengan Forgation berdiameter 24 inci.

Tim Office-K kemudian melebur seluruh bodi baru Rolls-Royce Wraith ini dengan warna putih. Agar makin terlihat ekslusif, beberapa sudut diberi elemen lapisan emas. Seperti pada grill depan, spoiler di bumper depan, center rims, kisi-kisi angin di bodi, handle pintu, dan lis kaca jendela.

Tidak dijelaskan berapa kilogram emas yang dipakai untuk melapis sejumlah bagian Rolls-Royce Wraith putih ini. Namun yang jelas sang pemilik ingin mobilnya seperti kendaraan aristokrat Eropa di era Louis ke-16. [Pra/timBX]

Tags :

#
modifikasi rolls-royce wraith,
#
modifikasi rolls-royce,
#
modifikasi,
#
rolls-royce wraith,
#
rolls royce,
#
modifikasi mobil