MENU
icon label
image label
blacklogo

Modifikasi Mercedes AMG GT R Hasilkan Power 761 Hp

NOV 14, 2017@18:00 WIB | 1,605 Views

Mungkin pecinta Mercedes akan terkejut dengan hasil modifikasi tuner Renntech dari Lake Park, Florida. AMG GT-R telah dimodifikasi sedemikian rupa menjadi orange beast. Bukan hanya masalah warna, namun segi performance mesin juga di-upgrade. Untuk upgrade seperti orange beast belum diketahui berapa dana yang dikeluarkan.

Upgrade dilakukan melalui pemasangan adaptor BOV, high flow air filters, ECU upgrade dan stage II turbochargers upgrade. Instalasi tersebut mendorong power mesin berkapasistas 4.0 liter V8 mencapai performa baru di 761 hp dan torsi 857 Nm. Coba bandingkan dengan versi pabrikan yang hanya menghasilkan power 577 hp dan torsi 700 Nm. Ada peningkatan power 184 hp dan torsi meningkat 157 Nm.

Renntech juga mengklaim AMG GT R telah mampu menembus waktu 3 detik dari 0-96 kpj, meningkat 0,5 detik dari versi pabrikan. Di jalanan biasa jarak 0,4 km akselerasi puncak mencapai 219 kpj dengan rentang waktu hanya 10,7 detik, Performance tersebut didukung oleh ban OEM Michelin Cup Sport 2.

Selain itu didukung 9 mode traction control system, yang memungkinkan pengemudi bisa mengatur control traksi lebih cepat. Saat menikung, AMG lebih agresif dengan menambah fitur active rear-axle streering.

Bagian eksterior didukung dengan aerodinamika dengan wide fenders 57 mm, tambahan bumber depan menambah sisi aktif dan agresif aerodinamika  dan didukung panamericana grille, terinspirasi dari AMG GT3 race car. Pada system exhaust telah menggunakan AMG Performance Exhaust yang membuat raungan di Green Hell. Apakah Anda bagian dari modifikasi AMG GT R? Silahkan Anda bayangkan betapa kencangnya mobil ini.[Ahs/TimBX]

Tags :

#
auto news,
#
modifikasi,
#
mercedez amg gt r,
#
tuner renntech