MENU
icon label
image label
blacklogo

Modifikasi Brabus Di Mercedes-AMG GT 63 SE, Jadi Buas Banget

MAY 26, 2023@18:00 WIB | 380 Views

Rumah modifikasi asal Jerman, Brabus tidak habis ide dalam melakukan modifikasi yang berorientasi pada performa tinggi. Kali ini, giliran Mercedes-AMG GT 63 SE yang sebenarnya secara standar sudah kencang, dibuat lebih kencang dan lebih buas lagi.

Sebelum membahas bagian sektor mesin dan performance yang dirombak, kita akan bahas tampilan eksterior dan interior yang juga mengalami perombakan. Mulai dari bagian eksterior, salah satu ubahan yang dihadirkan yaitu penggunaan aerokit yang lebih sporty.

Mulai dari penggunaan lips spoiler depan yang membuat tampilan mobil yang lebih mencolok. Selain itu Brabus juga menambahkan bagian kisi-kisi intake serta bagian radiator yang juga mengalami ubahan tampilan yang signifikan. Selain itu bagian spoiler juga diberi ubahan dengan model yang simple tapi tetap sporty dan memberi dampak aerodinamika yang baik.

Lalu bagian diffuser juga mengalami ubahan desain yang berbeda dengan bentuk knalpot yang lebih sporty. Serta bagian bodi mobil juga sudah menggunakan warna karbon seperti di bagian bodykit serta body utama yang dibalut dengan bahan matte.

Kemudian dari segi kaki-kaki, mobil ini juga mengalami perombakan yang juga berpengaruh pada performa mobil. Mobil ini kini dibekali dengan ban berukuran 21 inch di depan dan 22 inch di belakang dengan ban Continental SportContact 7. Selain itu, velg mobil ini kini menggunakan model 10 palang dengan model Monoblock Z Platinum Edition.

Bagian interior juga tidak luput dari ubahan yang signifikan. Misalnya seperti penggunaan jok yang kini dibalut dengan warna hitam dengan model bucket seat yang sporty. Selain itu ada jahitan berwarna oranye di bagian door trim, jok, hingga karpet. Selain itu ada juga bahan aluminium yang dipadu dengan ambient light di bagian kisi-kisi AC, pengaturan jok, serta sill plate.

Nah yang ditunggu-tunggu jelas ubahan yang ada di balik kap mesin. Pada dasarnya basis mesin yang digunakan masih berkapasitas 4.000 cc V8 dengan Twin Turbo. Hanya saja untuk bagian Turbo kini menggunakan ukuran yang lebih besar serta boost hingga 1,8 bar. Selain itu bagian ECU diberikan pengaturan kalibrasi modul kontrol PowerXtra serta sistem knalpot yang lebih sporty.

Tenaga yang dihasilkan juga tidak tanggung-tanggung yaitu mencapai 930 Hp dan torsi menyentuh 1.550 Nm. Dengan segala ubahan dan modifikasi tersebut, membuat akselerasi 0 hingga 100 km/jam bisa tuntas dalam waktu 2,8 detik saja. Serta untuk top speed bisa menyentuh hingga 316 km/jam.

Untuk bisa mendapatkan paket modifikasi ini, Brabus mematok mobil yang sudah terpasang paket modifikasi ini dengan harga 323.435 Euro atau setara Rp 5,1 miliaran. [edo/timBX]

Tags :

#
brabus,
#
modifikasi,
#
mercedes-amg gt 63 se