MENU
icon label
image label
blacklogo

Lambretta Sabet Gelar Best Scooter di Telkomsel IIMS 2019

MAY 05, 2019@12:00 WIB | 1,372 Views

TELKOMSEL IIMS 2019 Perdana dalam ajang Telkomsel IIMS 2019, Lambretta V200 dan V125 Special dijajal oleh lebih dari 1000 test rider.

Setelah resmi mengumumkan comebacknya di Indonesia, Lambretta  turut serta dalam ajang Telkomsel IIMS 2019 dan berhasil menyabet gelar Best Scooter versi ajang ini. Pada kesempatan kali ini, Lambretta mengusung Lambretta V200 berwarna black high gloss, white high gloss, red high gloss dan V125 berwarna orange super gloss, blue mint super gloss, grey super gloss.


“Kami mengucapkan terima kasih kepada PT Dyandra Promosindo selaku organizer dari Telksomsel IIMS 2019 atas apresiasinya. Dari ajang ini, kami mendapatkan insight menarik yaitu warna menjadi penentu utama. Warna white high gloss adalah warna yang paling diminati di kelas V200 dan di kelas V125 adalah warna grey super gloss. Setiap warna memiliki pangsa pasarnya dan peminatnya sendiri. Skuter Lambretta yang telah dipesan akan siap untuk diserahkan ke pemiliknya pada Agustus 2019,” ungkap Adrianus Donny, Marketing Manager, PT SMI.


Selain membuka pre-order, penggemar Lambretta dimanjakan dengan kemudahan untuk melakukan test ride serta akses informasi seputar Lambretta V-Special. “Sejalan dengan misi kami untuk mengembalikan kejayaan Lambretta di Indonesia, penjualan skuter Lambretta V-Special akan tetap berjalan selepas ajang Telkomsel IIMS 2019. Pre-order dapat dilakukan online melalui http://www.skutermotor.com atau menghubungi Lambretta Indonesia,” jelas Adrianus Donny.


Lambretta resmi hadir di Indonesia dibawah bendera PT Skuter Motor Indonesia (SMI) yang memegang lisensi penuh atas distribusi skuter Lambretta di Indonesia.Berdiri sejak tahun 2018, PT Skuter Motor Indonesia (SMI) adalah anak perusahaan PT Brum Brum yang fokus menjadi solusi mobilitas roda dua. 


PT SMI menaungi brand skuter legendaris asal Italia, Lambretta. Diproduksi pertama kali pada tahun 1947, Lambretta kaya akan sejarah dan semangat. Nama Lambretta sendiri berasal dari sungai Lambro yang mengaliri distrik Lambarte yang menjadi lokasi pabrik skuter Lambretta. Lambro sendiri berasal dari kata Lambrus, yang berarti ringan, cepat dan lincah – seperti karakter skuter Lambretta. [Ahs/timBX]

Tags :

#
lambretta,
#
skuter matik,
#
skuter italia,
#
pt skuter motor indonesia,
#
iims2019