MENU
icon label
image label
blacklogo

Hyundai Sabet Penghargaan Kendaraan Listrik Terbaik

NOV 27, 2018@14:00 WIB | 2,657 Views

Pabrikan mobil asal Korea Selatan, Hyundai, baru saja dinobatkan sebagai produsen kendaraan listrik terbaik tahun ini dalam ajang tahun GreenFleet Awards. Tentu penghargaan ini tidak lepas dari peran Kona Electric dan IONIQ Electric yang telah memajukan merek Hyundai di segmen mobil listrik.

Kona Electric merupakan produk pertama dari generasi baru EVS dengan jarak tempuh lebih kuat. Model ini juga merupakan mobil elektrik terbaru dari Hyundai yang tergabung dengan keluarga IONIQ dan NEXO Fuel Cell Vehicle yang rencananya akan diluncurkan pada tahun 2019.

Berbekal baterai berkapasitas 64kWh yang lebih besar, Hyundai Kona Electric dapat menempuh jarak sampai 300 mil dengan sekali pengisian baterai. Hal itu dapat dijadikan perbandingan jika dibandingkan dengan E-Golf yang hanya dapat menempuh jarak sampai 124 mil dalam sekali pengisian.

Dengan desain yang unik, Hyundai Kona Electric juga memiliki mesin turbo empat silinder dan basis empat non-turbo yang digabungkan dengan transmisi yang lebih halus sehingga memudahkan pengemudi untuk melewati jalan yang berkelok-kelok dan suspensi yang membuat mobil terasa nyaman ketika melewati gundukan. Terdapat juga standar layar sentuh dalam bentuk layar 7,0 inci yang menyambung ke gadget, termasuk Apple CarPlay dan Android Auto.

Sementara itu, ada IONIQ Electric yang merupakan salah satu anggota keluarga IONIQ, yaitu mobil pertama di dunia yang menawarkan tiga powertrain listrik yang berbeda. IONIQ Electric menawarkan para pembeli perjalanan sekali pengisian sejauh 174 mil rentang nol emisi dan harga dari £ 26.745 atau sekitar Rp 497 juta.

Angela Pisanu Editor GreenFleet, mengatakan, “Hyundai membuat mobilitas listrik dapat diakses oleh massa dengan model IONIQ dan KONA. Mereka menarik, aman, terjangkau, praktis, dan menawarkan jangkauan yang sangat baik, seperti KONA yang mampu menempuh 300 mil dan IONIQ 173 mil. Untuk alasan ini, mereka adalah pemenang yang layak dari EV Manufacturer of the Year Award kami.”

Nampaknya, komitmen Hyundai untuk mengurangi emisi di seluruh lini. Nantinya, Hyundai akan meluncurkan total 18 model elektrifikasi baru yang diperkenalkan ke umum pada tahun 2025 dengan tiga kendaraan listrik baru pada tahun 2022.[rmz/timBX]

Tags :

#
autonews,
#
greenfleet awards,
#
hyundai,
#
hyundai kona,
#
hyundai ioniq electric