MENU
icon label
image label
blacklogo

Hyundai Kenalkan New H-1 Model 2018

JUL 04, 2018@19:35 WIB | 1,665 Views

Langkah pabrikan Hyundai Mobil Indonesia (HMI) mengisi tahun 2018 ini sepertinya jadi kebanggaan tersendiri, pasalnya mereka baru saja meluncurkan versi baru facelift Hyundai H-1 2018. Mobil ini merupakan MPV menengah Hyundai berkapasitas kursi yang fleksibel bisa diubah untuk mengikuti permintaan desain saat ini.

Salah satu mobil terlaris Hyundai di Tanah Air ini hadir dengan pembaruan di sisi desain interior dan eksterior. Belum lagi ada empat pilihan warna baru yakni Tan Brown, Silver Metalic, Timeless Black, dan Artic White.



Dari sisi dapur pacu, New Hyundai H-1 tetap dihadirkan dalam dua pilihan mesin: mesin bensin 2.4 liter MPi dan mesin diesel 2.5 CRDi e-VGT dengan transmisi matik. Namun yang menjadi sorotan utama, di sisi eksterior, pembaruan New Hyundai H-1 2018 dilakukan pada gril depan dengan desain horizontal yang dilapisi chrome, front bumper baru, desain fog lamp baru menggunakan LED DRL, head lamp dengan LED projector, spion lipat electric dengan lampu LED, dan desain velg alloy baru berukuran 235/60/17 inci.

Penyempurnaan juga dilakukan pada desain samping dan belakang seperti, list chrome di atas pintu samping, desain baru spoiler belakang yang dilengkapi dengan stop lamp, dan lampu ekor baru yang sudah menggunakan LED.

Untuk bagian interior terdapat tujuh pernak-pernik baru. Yakni, aplikasi tilt dan telescoping steering yang diselimuti bahan kulit, auto light control, kursi kulit dengan pola baru, sistem audio 2DIN DVD dengan layar sentuh yang sudah terintegrasi dengan MP3, radio, bluetooth, android dan iOS.



Selain itu hanya untuk tipe H-1 Royale, HMI memberi perubahan di bagian kursi listrik ottoman. Khusus tipe XG dan Elegance, pada baris keduanya terdapat kursi yang dapat berputar 180 derajat, dan kotak pendingin minuman yang kini sudah menjadi standar H-1.

Hyundai pun menyediakan tiga varian pada mobil ini dan masing-masing memiliki kapasitas berbeda. Untuk tipe Elegance dapat mengangkut 11 orang penumpang, XG 8 orang penumpang dan tipe teratas Royale 7 orang penumpang.

Untuk harganya, sepertinya Anda harus bersabar. Karena Presiden Direktur HMI, Mukiat Sutikno menyampaikan bahwa harga resmi dari mobil tersebut bakal diumumkan bulan depan atau bertepatan pada penyelenggaraan Gaikindo Indonesia Auto Show (GIIAS) 2018. [bil/timBX]

Tags :

#
hyundai,
#
hyundai mobil indonesia,
#
h-1 2018,
#
giias 2018

X