MENU
icon label
image label
blacklogo

Galeri Motor, Dari Hobi Jadi Bisnis Modifikasi

NOV 02, 2020@19:22 WIB | 1,493 Views

Selatan Jakarta memang terkenal dengan banyaknya bengkel modifikasi motor. Tak terkecuali pula bengkel yang satu ini, Galeri Motor atau yang biasa disingkat Gator. Bengkel kepunyaan Bule ini memang dikenal karena piawainya membangun motor bergaya Scrambler, terutama sekelas Triumph.

Tak mudah memang membangun sebuah bengkel seperti Galeri Motor ini. Bule, mengkisahkan bahwa awalnya ia mengcustom frame sepeda, yang lagi trend dijamannya dahulu sekitar tahun 2010-an. Kemudian beranjak dari situ, salah satu temannya mengatakan bahwa trend masa depan adalah motor dengan gaya Café Racer. Dari sinilah awal mula hidupnya Galeri Motor sampai sekarang.

“Awalnya kita custom frame sepeda. Lambat laun, kita juga coba kustom Honda CB70 dan banyak anak sepeda yang suka. Dari situ barulah banyak orderan motor modifikasi dan membuka Galeri Motor,” kata Bule, sapaannya.

Saat ini, kebanyakan motor yang dipegang oleh Bule adalah dari APM Triumph. Alasannya, karena pemilik Gator ini sendiri sangat dekat dengan komunitas motor tersebut, sehingga banyak yang memodifikasi.

“Nama Gator sendiri bisa Galeri Motor atau Gara-gara Tora, karena dia [Tora Sudiro] banyak masukan buat bengkel kita,” lanjutnya.

Selain Triumph, ada pula BMW, Harley Davidson yang dimodifikasi, dan tidak hanya model Scrambler, tapi seperti Trekker juga bisa. Biasanya Galeri Motor membutuhkan waktu yang cukup singkat jika penggantian part tidak mengubah sasis, yaitu dua bulan saja. Karena menurutnya, motor terutama big bike cenderung tidak membutuhkan modifikasi frame. Vespa pun tak luput dari modifikasi yang dilakuakn, namun kini dihentikan karena sesuatu hal.

“Vespa juga pernah kita modifikasi dan peminatnya juga sangat banyak. Tapi, kita berhentikan karena takut image kita berubah jadi mengkel modifikasi khusus Vespa,” lanjutnya.

Mengenai modifikasi, Bule mengatakan jika ingin membuat motor modifikasi adalah harus mengetahui konsep yang ingin dibuat. Diskusi itu sangat penting untuk menghasilkan modifikasi yang baik. Jangan ragu silang pendapat dengan builder, supaya motor yang dihasilkan sesuai dengan tema.

“Modifikasi itu adalah pengen tampil beda, bagaimana ia merubah part motor apapun itu, agar ia terlihat tampil beda dan sesuai dengan jati dirinya,” tutup Bule.[prm/timBX]

Tags :

#
autonews,
#
the builders,
#
galeri motor,
#
gator