MENU
icon label
image label
blacklogo

Ferrari 458 Spider Menggila, Berdiri Eksotis Racikan Tuner Liberty Walk

JUL 01, 2022@13:00 WIB | 700 Views

Kami tak habis pikir dengan seorang owner supercar asal Italia satu ini. Bukan tanpa sebab, pasalnya cowok asal Korea ini belum puas dengan tampilan Ferrari 458 Spider miliknya.

Alhasil, ia mempercayakan tuner handal berlabel Liberty Walk untuk merombak "kuda jingkrak" miliknya agar tampil menggila dan makin mencuri perhatian.

Tak menunggu lama, Liberty Walk (LBW) langsung mendandani supercar eksotis tersebut. Terutama di sektor bodi. Badan Ferrari 458 ini pun dibuat gambot dengan pasokan widebody mulai dari fender depan, sideskirt hingga sepasang fender belakang.

Bukan hanya itu, tampang Ferrari 458 ini pun makin sporty dengan pemasangan spliiter dan wing billet berlapis karbon pada bemper depan yang terlihat serasi dengan tutup bagasi depan yang juga berlapis karbon.

Melirik ke area buritan, bokong sedan super cepat ini juga dibuat tampil agresif dengan seperangkat diffuser plus pemasangan spoiler jumbo untuk memaksimalkan aerodinamis mobil berkelir kuning satu ini.

Turun ke bagian kaki-kaki, aura Ferrari 458 Spider ini juga makin mencolok berkat paduan fitment yang terlihat sempurna. Seperti set velg diameter besar dan lebar berlapis krom terpasang sempurna diselimuti ban berprofil tipis.

Nampaknya tak lengkap jika tidak mengulik sistem suspensi, terbukti Liberty Walk pun bertanggung jawab dalam membuat supercar ini makin dilirik dengan pemasangan air suspension yang membuat mobil ini duduk "down to earth" maksimal, gokil!

Meski tak tertulis lengkap tentang jantung pacunya, namun diketahui mesin Ferrari 458 spider ini sangat mumpuni dengan output tenaga 562 hp torsi 540.  Tenaga tersebut dimuntahkan oleh mesin V8 4.5 liter yang memungkinkan akselerasi 0 hingga 62 mpj (0-100 kpj) dalam 3,4 detik saja, [aziz/era/timBX] berbagai sumber.

Tags :

#
ferrari,
#
ferrari 458,
#
ferrari 458 spider,
#
liberty walk