MENU
icon label
image label
blacklogo

Dijual Hanya 77 Unit, Brabus 1300R Hasil Kerja Sama Sang Tuner Jerman dengan KTM

FEB 17, 2022@12:30 WIB | 739 Views

Bukan cuma mobil mewah Eropa, kali ini tuner Brabus bikin sebuah motor sport naked tampil lebih mempesona

Jika kalian mendengar kata Brabus tentu akan langsung terbayang sang tuner Jerman yang biasanya menggarap sedan mewah berlogo tiga bintang alias Mercedes Benz.

Tapi jangan salah, kini tuner Brabus meluncurkan terobosan terbarunya yaitu ‘memoles’ lebih kece sebuah motor. Sebabnya kali ini Brabus bekerja sama dengan pabrikan otomotif KTM.

Motor monster yang diberi nama Brabus 1300R ini, memiliki basis motor KTM 1290 Super Duke R Evo dengan mesin 1,3 liter V-Twin, Brabus pun memberikan sentuhan baru dengan edisi khusus yang konon hanya dijual sebanyak 77 unit saja di dunia.

Nampaknya Brabus cukup banyak memberikan sentuhan, mulai dari fascia depan dengan headlamp bergaya retro, master rem dan spion baru. Terlihat juga berbagai part berbahan serat karbon terpasang apik.

Enggak hanya itu saja, terkenal kerap memberikan fitur mewah, kali ini tuner asal Jerman itu membuktikannya dengan memberikan jok kulit berwarna merah yang dilengkapi dengan fitur pemanas.

Sektor kaki-kaki pun tak kalah mewah, sepasang velg forger berkelir hitam bikin tampilan motor ini semakin makin gagah. Untuk urusan suspensi, seperangkat suspensi semi-aktif KTM dengan enam pengaturan redaman yang berbeda pun ikut tersemat pada motor sport naked ini.

Untuk urusan performa, Brabus pun tak segan-segan memberikan intake udara baru plus seperangkat knalpot twin hitam doff dengan emblem Brabus terpasang kece. Sedangkan bagian buritan, tampang tampil beda dengan stoplamp LED yang juga lansiran Brabus.

Usut punya usut, Brabus 1300R yang diklaim lebih ringan 5kg ketimbang KTM 1290 Super Duke R Evo biasa ini dibuat sejumlah 77 unit untuk memperingati tahun kelahiran tuner Brabus itu sendiri.

Rencananya, Brabus 1300R ini akan dirilis dan dijual dengan dua pilihan warna yaitu hitam dan merah. [azz/era/timBX]

Tags :

#
brabus,
#
tuner brabus,
#
mercedes benz,
#
ktm,
#
brabus 1300r