MENU
icon label
image label
blacklogo

Dijejali Mesin 2JZ GTE, Land Rover Defender 1990 Ini Makin Ganas Diajak Adventure

FEB 04, 2022@09:30 WIB | 753 Views

Jika ada pertanyaan yang ditujukan kepada penggiat otomotif ‘Apa mesin impianmu’? Mungkin sebagian besar jawabannya ialah 2JZ alias jantung pacu yang terpasang pada Toyota Supra MK4. Dewasa ini, banyak sekali jenis mobil yang terkena ide modifikasi gila dengan melakukan swap engine alias ganti mesin menggunakan jantung pacu dari Toyota Supra. Namun jika biasanya jenis mobilnya sedan, hatchback atau sekedar MPV kalio ini jauh lebih gila.

Yups jawabannya ialah sebuah Land Rover Defender, mobil timeless yang terkenal dengan ketangguhan dan kesan gagah ini justru dicekoki mesin kepunyaan sedan sport Toyota tersebut. Entah apa yang jadi inspirasi si empunya mobil, pasalnya mesin orisinal berkubikasi 2500 ini justru dipensiunkan diganti dengan mesin 2JZ dengan kapasitas 3000cc V6 plus turbocharger. Lalu bagaimana dengan output tenaga yang dihasilkan?

Bicara soal output tenaga, mesin legendaris 2JZ ini memang kerap dimodifikasi kembali hingga sanggup memuntahkan tenaga 1000HP. Namun tidak dengan SUV berbodi kekar satu ini, pasalnya Land Rover Defender bermesin 2JZ GTE ini dibuat hanya sanggup mencapai angka 595HP karena tak ingin terlalu banyak perubahan.

Hal tersebut juga memiliki sebab, pasalnya jarak sumbu roda Land Rover ini terbilang pendek serta ukuran bodi yang jangkung dinilai sangat membahayakan jika tenaga mobil terlalu buas. Modifikasi performa Land Rover Defender bermesin 2JZ ini hanya berujuan untuk riding setiap hari dan menjelajah dan berkemah  lebih jauh serta mumpuni.

Saat SUV berjantung pacu sport car ini dyno test, tercatat output tenaga yang dihasilkan sebesar 594HP dengan torsi maksimal 568NM. [aziz/zz/timBX] berbagai sumber

Tags :

#
land rover defender 1990,
#
land rover defender,
#
land rover