JUL 16, 2017@15:00 WIB | 1,146 Views
Jaguar E-PACE adalah SUV kompak lima kursi yang mengedepankan desain dan performa mobil sport Jaguar ke dalam kendaraan all-wheel-drive yang luas, praktis dan terhubung. E-PACE adalah anggota terbaru keluarga SUV Jaguar yang mengikuti model SUV all-electric pertama Jaguar, yaitu I-PACE Concept dan F-PACE yang lebih kencang.
Desain eksteriornya terinspirasi oleh mobil sport F-TYPE dan ditandai oleh kisi-kisi Jaguar yang khas, otot yang proporsional, overhang pendek dan pilar yang kuat. Velg 21 inci opsional memberi posisi E-PACE yang berani dan terarah, sekaligus mengkomunikasikan handlingnya yang dinamis. DNA mobil sport Jaguar juga terlihat dalam garis atap yang melandai dan grafis sisi jendela yang khas.
E-PACE akan menjadi salah satu kendaraan yang paling terhubung dan cerdas di kelasnya. Sistem infotainment touchscreen generasi berikutnya menghubungkan pemiliknya ke aplikasi favorit mereka, seperti Spotify melalui aplikasi InControl Jaguar Land Rover.
Konektivitas digital dapat ditemukan di seluruh kabin, siap untuk kebutuhan setiap keluarga modern. Ada hingga empat titik pengisian 12 volt dan lima koneksi USB serta hotspot Wi-Fi 4G hingga delapan perangkat.
E-PACE memiliki ruang interior yang luar biasa di kelasnya. Dimensinya yang kompak bisa dilihat dari 4.395mm panjang dengan overhang depan dan belakang belakang masing-masing 882mm dan 832mm. Bagian wheelbase 2.681mm-nya menopang lima orang penumpang dengan nyaman dan menghasilkan ruang belakang yang lega 892mm sementara kapasitas bagasi yang besar sebanyak 577 liter.
Chassis baru yang dikembangkan untuk E-PACE memaksimalkan ruang interior sekaligus memberikan fondasi yang kuat untuk kemampuan dinamis yang mengesankan. Skema suspensi belakang Integral Link memungkinkan para insinyur Jaguar untuk memberikan respons dan kelincahan yang dibutuhkan tanpa mengurangi kenyamanan berkendara.
Di balik kap mesinnya, E-PACE memiliki pilihan mesin bensin Ingenium dan diesel yang efisien namun kuat. Mesin Ingenium turbo berdaya 300 HP memompa E-PACE dari 0-100 kpj hanya dalam 5,9 detik sebelum mencapai kecepatan tertinggi yang dibatasi secara elektronik 250 kpj. Bagi pelanggan yang menginginkan efisiensi maksimal, versi penggerak roda depan bermesin Ingenium diesel 150 HP hanya menghasilkan emisi CO2 124g/km. [bil/timBX]