MENU
icon label
image label
blacklogo

Daihatsu Hadirkan Mobil Konsep Vision-F Di GIIAS 2023, Unik dan Futuristik

AUG 11, 2023@11:00 WIB | 642 Views

Di ajang GIIAS 2023, PT Astra Daihatsu Motor menghadirkan mobil konsep yang menggunakan body mobil komersial dengan teknologi listrik. Mobil ini diberi nama Vision-F yang memberikan tampilan yang unik, futuristik, serta yang pasti ramah lingkungan.

Mobil konsep Vision-F ini sendiri menggunakan basis dari GranMax yang memiliki bentuk dan tampilan yang futuristik. Gak cuma itu, Daihatsu Vision-F memiliki beberapa filosofi dan tujuan dalam ambisi mereka berkontribusi menciptakan netralitas karbon yang lebih baik lagi.

Dalam keterangan Daihatsu, nama Vision-F sendiri menggabungkan beberapa konsep desain.Diantaranya seperti Vision, Zero Emmision, Futuristic, Functional, Fun, serta Friendly. Selain untuk kebutuhan bisnis dan komerisal, Vision-F juga bisa ditujukan untuk kebutuhan pribadi yang bisa dipakai segala umur.

Secara tampilan, mobil ini tetap mempertahankan body mengotak khas GranMax dengan beberapa sentuhan unik. Penggunaan warna silver, abu-abu, serta kuning yang unik di beberapa sisi memberikan tampilan yang unik. Dan yang gak kalah unik, bumnper depan dan bagian belakang mobil ini juga memiliki layer digital yang unik.

Dalam sambutannya, Presiden Astra Daihatsu Motor, Yasushi Kyoda menyebut Vision-F hadir sebagai mobil konsep yang memberi solusi mobilitas baru yang lebih ramah lingkungan. "Kami ingin menunjukan bahwa Vision-F ini menjadi salah satu mobil serbaguna yang selain bisa menunjang berbagai kegiatan, tapi meningkatkan netralitas karbon yang lebih baik", ujarnya.

Daihstu Vision-F sendiri akan dibekali dengan baterai berkapasitas 28 kWh dan motor listrik berkapasitas 35 kW. Daihatsu mengklaim bahwa dalam kondisi baterai penuh, mobil ini bisa berjalan sejauh 200 km dengan top speed hingga 100 km/jam. [edo/timBX]

Tags :

#
daihatsu,
#
daihatsu vision-f,
#
mobil konsep,
#
giias 2023,
#
pt astra daihatsu motor