

JAN 27, 2026@12:30 WIB | 94 Views

Daihatsu Mira e:S terkenal sebagai mobil kecil atau Kei Car yang lebih banyak dipakai untuk kebutuhan urban. Namun gimana jadinya bila mobil yang identik dengan bentuk cute ini dibuat gahar dan bisa dipakai untuk balap.
Jadi Daihatsu menghadirkan eksperimen modifikasi Mira e:S yang diberi nama “Track Edition”. Yang menarik, ada sentuhan ala Daihatsu Copen yang terpasang pada modifikasi Mira e:S ini.
Melansir Carscoops, Senin (26/1/2026), Daihatsu Mirai Track Edition kini mengusung mesin 660cc, 3 silinder dengan Turbo. Meski ditujukan untuk balap, tapi secara performa memang mengusung bawaan standar Copen Turbo yang punya tenaga 64 HP dan torsi 92 Nm.

Tapi satu yang berbeda yaitu transmisi yang digunakan. Pada versi Daihatsu Mira e:S ini hadir dengan transmisi manual 6 speed. Serta dari segi kaki-kaki juga sudah dibekali Limited-Slip Differential (LSD) dan sistem pengereman cakram di bagian depan yang lebih mumpuni.
Lanjut ke bagian bobot yang dibuat ringan dari versi standar. Daihatsu Mira e:S ini punya bobot hanya di 650 hingga 740 kg. Dengan rasio tenaga terhadap berat yang optimal, mobil ini punya kelincahan luar biasa di lintasan balap pendek maupun jalanan pegunungan yang berkelok.

Lanjut ke bagian interior yang sangat kental nuansa balapnya. Mulai dari adanya roll cage penuh untuk meningkatkan kekakuan sasis dan keamanan pengemudi. Serta ada jok bucket balap untuk menahan posisi tubuh saat bermanuver tajam.
Daihatsu menyebut bahwa paket modifikasi ini akan dijual kepada konsumen khusus di Jepang. Langkah ini diambil sebagai respons atas tingginya minat konsumen terhadap kendaraan mungil namun memiliki fun to drive yang maksimal. [edo/timBX]