MENU
icon label
image label
blacklogo

BMW M5 Tuning Coba Libas Mclaren 720S di Trek Lurus, Bisa?

MAY 04, 2020@16:50 WIB | 1,063 Views

Melihat kecepatannya, BMW M5 terbaru ibaratnya adalah rudal dalam bentuk mobil, tentu saja di balik desain mobile empat pintu yang terlihat jinak. Mungkin Blackpals tidak akan mengira jika mobil jalanan umum ini mampu mencapai 100 kpj hanya dalam waktu 2,8 detik saja dan dalam kondisi mesin masih standar.

Dengan modifikasi yang tepat, BMW M5 bisa menggenjot hingga 700 hp ke masin turbo V-8-nya. Powerful memang, tapi apakah cukup untuk menandingi McLaren 720S?

DSC Off sebuah akun YouTube pencinta mobil baru saja menyandingkan BMW M5 yang sudah kena tuning dan McLaren 720S standar untuk adu drag. Sama-sama menggunakan mesin V-8, namun McLaren 720S memang lahir di sirkuit dan memang ‘monster’ di trek lurus.

Dengan keadaan standar bawaan pabrik, McLaren 720S mampu menempuh jarak 400 meter hanya dalam waktu 9 detik saja, dan dengan tuning tipis ia mungkin bisa dengan mudah mencapainya dalam 8 detik saja.

Standing start dimulai dalam video pada menit 21:30 dan di percobaan pertama, BMW M5 berhasil unggul di awal berkat sistem all wheel drive-nya. Namun tak lama merasakan di depan, McLaren berhasil menyalip dan menang berkat power to weight ratio yang tinggi.

Nah, setelah panas, di duel kedua, McLaren berhasil mengimbangi akselerasi start BMW M5 dan langsung mengambil posisi juara di depan hingga finish. Tim dari DSC Off juga sempat bertukar-tukar joki untuk mencoba apakah M5 bisa unggul di tangan orang yang tepat, namun hasilnya sama, kalah.

BMW M5 memang beberapa kali ‘lompat’ di start, namun tak bertahan lama sebelum Mclaren 720S melibas pasti. Ya, sayang sekali Blackpals, bahkan dengan mesin yang sudah di-tuning, BMW M5 tetap belum bisa menekuk 720S. Buat Blackpals yang penasaran, bisa melihat video duelnya di bawah. [leo/asl/timBX]

Tags :

#
bmw m5,
#
mclaren 720s,
#
tuning