MENU
icon label
image label
blacklogo

Benelli TRK 251, Motor Touring Bermesin Rendah di IIMS Motobike 2019

NOV 29, 2019@16:51 WIB | 1,035 Views

Selain Benelli TRK 502, PT Benelli Motor Indonesia (BMI) juga meluncurkan produk touring terbaru, yang memiliki silinder rendah, yaitu Benelli TRK 251. TRK 251 merupakan sepeda motor dengan pengendalian yang mudah, gesit serta bermesin 249,2cc yang cukup untuk “mengalahkan” rute baik beraspal maupun semi offroad untuk pemula ataupun pengendara handal.

Dengan mesin empat silinder, 4-stroke berpendingin cairan, dengan double overhead Camshaft timing system dan injeksi bahan bakar elektronik, seperti BN251. Tenaga maksimumnya 25,4 Hp pada 9.250 rpm, dengan torsi 21 Nm di 8.000 rpm.

Rangka teralis tabung baja mampu memberikan stabilitas dan kemudahan berkendara. Suspensi yang digunakan yaitu upside down dengan ukuran diameter 41 mm bagian depan dan swing arm belakang dengan damper tengah berukuran 60 mm.

TRK 251 memiliki sistem pengereman yang terdiri dari rem cakram 280 mm floating single kaliper 4 piston dengan fitur ABS di bagian depan dan rem cakram ukuran 240 mm dengan piston kaliper tunggal plus ABS di bagian belakang. Pelek alloy yang digunakan berbahan Aluminium 17 " yang dipadukan dengan ban ukuran 110/70 di bagian depan dan 150/60 di bagian belakang.  Benelli TRK 251 diluncurkan dalam warna putih dan hitam. Motor touring ini dipasarkan dengan harga Rp. 51.000.000 OTR Jakarta.[prm/timBX]

Tags :

#
autonews,
#
benelli,
#
trk 251,
#
iims moto bike 2019