MENU
icon label
image label
blacklogo

Ada Kategori Lexi di Gelaran CustoMAXI Yamaha 2018

NOV 13, 2018@13:45 WIB | 1,633 Views

CustoMAXI 2018 diawali dengan pembukaan registrasi pada 1 November 2018. Pendaftaran dapat dilakukan di www.customaxiyamaha.com.

Peserta yang sudah mendaftar akan diseleksi menjadi 40 peserta di setiap region yang akan melanjutkan perjuangannya di semifinal yang diadakan di delapan kota yaitu Bekasi, Yogyakarta, Balikpapan, Makassar, Medan, Denpasar, Surabaya, Bandung.

Ratusan peserta yang akan berkompetisi di CustoMAXI 2018 bakal memamerkan kreasi modifikasinya dalam tiga kategori yaitu Daily Use, Master Class dan Rising Star.

Customaxi Yamaha

Logo CustoMAXI Yamaha

Di tahun ini, kontes CustoMAXI semakin meriah dengan hadirnya skutik MAXI Yamaha teranyar yaitu Lexi. Kreatifitas para peserta dalam memodifikasi ”Motorcycle of The Year” 2018 itu akan diuji untuk memunculkan hasil terbaik.

Persaingan peserta yang memodifikasi Yamaha Lexi di CustoMAXI 2018 ini dapat dipastikan akan berlangsung dengan sangat seru. Sebab, ini adalah kali pertama modifikasi Yamaha Lexi diperlombakan di CustoMAXI.

Sekadar mengingatkan, Yamaha Lexi hadir pada pertengahan 2018 lalu. Dari semua produk skuter maxi Yamaha, maka Lexi adalah yang terkecil baik dari segi ukuran ataupun kapasitas mesin.

Touring JNC Kedua

Modifikasi XMax dan Aerox155 tetap diperlombakan di CustoMAXI Yamaha 2018

Yamaha Lexi mempunyai mesin berkapasitas 125 cc yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 11,7 dk di 8.000 rpm, dan torsi 11,3 Nm pada 7.000 rpm. Lexi mempunyai karakter mesin overstroke yang membuatnya mampu mengeluarkan tenaga dan torsi yang besar di putaran mesin rendah hingga menengah.

Modifikasi skutik MAXI Yamaha yang lain seperti Nmax, Aerox, dan Xmax, akan dilombakan di kategori Daily Use dan Master Class. Keseruan CustoMAXI kian bertambah dengan hadirnya Lexi yang ditempatkan di kategori Rising Star. Kehadiran Lexi akan mencuri perhatian karena kemunculan perdananya di ajang prestisius ini.

Di tahap final, kreativitas modifikasi terbaik akan diganjar hadiah yang sangat menarik. Di kategori Master Class disediakan hadiah 1 unit Aerox 155 untuk Best Nmax Modification, satu unit Lexi untuk Best Aerox Modification, satu unit Nmax untuk Best Xmax Modification.

Sedangkan untuk Best Rising Star memboyong satu unit Lexi. Dan yang paling prestisius yang dinobatkan predikat King of MAXI Yamaha Modification mendapatkan satu unit Xmax.[ap/timBX]

Tags :

#
lexi,
#
customaxi yamaha 2018,
#
yamaha