MENU
icon label
image label
blacklogo

Kelas SQ dan SQL, Tim Concerto dan Bali Media Jadi Tim Papan Atas

JUL 01, 2023@17:00 WIB | 711 Views

Selain instalasi yang proper dan tuning yang excellent, dalam dunia car audio memerlukan sebuah terobosan baru. Dalam kelas sound quality loud (SQL) yang dipertandingkan di Black Out Loud misalnya, kebutuhan daya yang proper untuk keperluan elektrikal dan sirkulasi arus juga harus cepat. Maka ketiga finalis peserta SQL sudah menggunakan baterai lithium untuk memenuhi daya yang dibutuhkan.

"Energi accu dari lithium dan supercapasitor bertenaga 3000 farad. Dengan ukuran 10c, accu tersebut mampu menerima pengisian 10x dalam 1 detik. Tipe circle charging inilah yang dibutuhkan untuk daya di mobil bermodifikasi (SQL)," terang Kak Angku dari Bali Media menceritakan Avanza Putih yang meraih juara pertama SQL Max Twin Boombox.

Pemenang kedua adalah Kijang Super tahun 1994 yang didesain untuk full kompetisi SQL, milik tim Amogas. Modifikasi SQL selesai tahun 2021, dan bertanding di Lagoon Marvel Surabaya di asosasi USACI dan CAN.

"Karena sudah pernah juara, persiapan kami di Blackauto Battle 2023 Surabaya lebih ke treatment dB dan SPL beserta pergantian power Momentum 5K dan subwoofer MX DDZ. Speaker Audiopro 8 inci, midrange Audiopro 8 inci, tweeter dan horn dari Cello. Sementara power channel Momentum 4 channel, Prosesor Venom BBR3 HD 12 channel dan headunit Kenwood," ungkap Jeffry dari DF Audio workshop yang juga menggunakan accu lithium rakitan.

Secara teknis dirinya mengakui, volume kabin Toyota Avanza dan Kijang Super yang membedakan kualitas. Budget modifikasi bro Jeffry untuk SQL mencapai Rp150 jutaan. "Overall kita unggul di akumulasi tonal, unggul 2 poin. Sayangnya saat dentuman SPL kami kalah 7 poin dari Avanza Putih Bali Media," tambahnya.

Ketika sudah menggunakan accu lithium, teknologi charging belum bisa cepat, untuk mengisi daya yang terpakai. "Kita sedang belajar teknologi fast charging untuk lithium. Kedepan di Final Out Loud Yogyakarta kita sudah bisa aplikasikan. Kita persiapkan Suzuki Ertiga disana," terangnya. Kedua tim Bali Media dan AMOGAS mampu menyingkirkan keenam peserta lain, dengan angka tipis. 

Suasana battle di kelas Sound Quality juga terjadi cukup signifikan. Pasalnya mereka bertanding sesuai dengan ketentuan kelas budget 20K (20 ribu euro setara dengan Rp320 juta). Beberapa part yang dihitung dalam budget tersebut antara lain,  head unit, power dan DSP. Selain tiga tidak termasuk regulasi yang ditetapkan oleh pihak panitia Black Out Loud. Tim AMC yang diwakili Honda Freed milik Nafrizal, sudah memodikasi car audionya hampir menyentuh Rp600 juta, namun tiga part yang disyaratkan tersebut sudah mewaki di kelas 20K.

"Secara teknik Sound Quality, persaingan sangat ketat sekali. Memang agak sulit menilai dalam 3 asosiasi, EMMA, MECA dan CAN. Karena satu mobil bisa saja unggul dalam 1 asosiasi dan bisa kalah di asosiasi lain. Sangat tidak mungkin seorang tuner hanya mengandalkan satu setingan. Harusnya menggunakan tiga setingan, karena dengan tiga lagu yang berbeda," ungkap Iwan Zulkarnain Juri dari iCAN.

Tim Concerto unggul atas tim yang lain, dan penjurian masih berlangsung dari 12 tim yang bertanding di Sound Quality Black Out Loud. [Ahs/timBX]


 

Tags :

#
black out loud,
#
blackauto battle 2023,
#
sound quality,
#
sound quality loud

X